Edy Natar Nasution Resmi Jadi Gubernur Riau ke 13, Paling Singkat Menjabat Cuma 35 Hari
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Brigadir Jenderal TNI (Purn) Edy Afrizal Natar Nasution resmi dilantik menjadi Gubernur Riau oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Senin, (27/11/2023).
Dengan pelantikan ini, Edy Natar menjadi Gubernur Riau ke 13 sepanjang sejarah pembentukan Provinsi Riau sejak tahun 1958 silam.
Terhitung, sudah ada 12 orang sosok yang menduduki kursi Gubernur Riau sebelum pelantikan Edy Natar pagi ini. Edy akan menjabat hingga sisa masa jabatan 2019-2024 yakni pada 31 Desember 2023 mendatang.
Masa jabatan itu dipercepat lebih awal dampak kebijakan pilkada serentak pada 2024 mendatang. Pasangan Syamsuar-Edy dilantik menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Riau pada 20 Februari 2019 silam di Istana Negara oleh Presiden Jokowi. Keduanya menjabat tak sampai 5 tahun.
Edy Natar juga akan menyandang Gubernur Riau dengan masa jabatan tersingkat, yakni sekitar 35 hari, terhitung mulai 27 November 2023 hingga 31 Desember 2023 mendatang.
Politisi Partai NasDem ini sebelumnya terpilih menjadi Wakil Gubernur Riau pada pilkada 2018 silam. Kala itu, ia berpasangan dengan Gubernur Riau Syamsuar diusung oleh koalisi Partai NasDem, PKS dan Partai Amanat Nasional (PAN).
Eks Danrem 031 Wirabima Riau ini sebelumnya telah ditunjuk menjadi Pelaksana Tugas Gubernur Riau pada 4 November lalu. Ia mengisi kekosongan jabatan Gubernur Riau yang ditinggalkan Syamsuar karena mengundurkan diri sebagai syarat pencalonan anggota DPR RI dari Partai Golkar.
Daftar Gubernur Riau
Dikutip dari wikipedia, Gubernur Riau sudah dijabat oleh sebanyak 13 gubernur defenitif hingga hari ini. Berikut daftarnya:
1. Sutan Muhammad (SM) Amin: 5 Maret 1958 hingga 6 Januari 1960.
2. Kaharuddin Nasution: 6 Januari 1960 sampai 15 November 1966.
3. Arifin Achmad: 4 Maret 1967 hingga 5 Desember 1977.
4. Subrantas Siswanto 9 Juni 1978 hingga 14 Mei 1980
5. Imam Munandar: 2 Oktober 1980 hingga 21 Juni 1988
6. Soeripto: 28 Desember 1988 hingga 28 Desember 1998
7. Saleh Djasit: 28 Desember 1998 hingga 21 November 2003
8. Rusli Zainal: 21 November 2003 hingga 12 November 2013
9. Annas Maamun: 19 Februari 2014 hingga 25 September 2014
10. Arsyadjuliandi Rachman: 25 Mei 2016 hingga 20 September 2018
11. Wan Thamrin Hasyim: 10 Desember 2018 hingga 19 Februari 2019
12. Syamsuar: 20 Februari 2019 hingga 3 November 2023
13. Edy Afrizal Natar Nasution: 27 November 2023 hingga 31 Desember 2023.
Selain itu, Provinsi Riau juga pernah dikendalikan oleh sejumlah sosok yang berstatus caretaker, penjabat sementara, pelaksana tugas dan pelaksana harian gubernur. Mereka menjabat dalam masa transisi pemerintahan, akibat cuti kepala daerah dan kepala daerah diberhentikan sementara karena tersangkut masalah hukum.
Setidaknya pernah ada 10 orang yang menempati pos nomor satu di Riau, namun bukan dalam kapasitas gubernur defenitif.
Di antaranya Prapto Prayitno, Baharuddin Yusuf, Atar Sibero, Mambang Mit, Djohermansyah Johan serta Ahmad Hijazi. (*)