Makin Ruwet! Sekdaprov Riau SF Hariyanto Kena Tuduhan Pembohongan Publik, Sudah Dilapor ke Mabes Polri
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau SF Hariyanto dilaporkan ke Bareskrim Polri atas tuduhan pembohongan publik. SF Hariyanto dilaporkan oleh Relawan Indonesia Bersatu ke Bareskrim Polri pada Selasa (28/3/2023).
Pelaporan dilakukan terkait ungkapan pembohongan publik ini diduga dilakukan SF Hariyanto soal istrinya yang viral pamer tas branded di media sosial, hingga pesta ulang tahun atau sweet seventeen putrinya.
Ketua Umum Relawan Indonesia Bersatu Lisman Hasibuan usai melaporkan masalah ini ke Bareskrim menyampaikan, pihaknya meminta Kabareskrim Polri untuk mengusutnya.
"Ada statement-nya beliau dalam bentuk video juga di Twitter.
Dalam video itu mengatakan bahwa itu acaranya ada di toko Ritz Carlton .
"Itu sudah pembohongan publik. Ini harusnya disikapi, Ritz Carlton itu bukan toko tapi kan hotel bintang 5 yang mahal. Klarifikasi dia kan dianggap unsur pembohongan," jelas Lisman.
Lebih lanjut Lisman juga meminta pengakuan SF Hariyanto bahwa tas istrinya adalah barang palsu juga diusut.
"Nah itu bisa saja disebut dan dicek apa benar itu kw.
Kalau itu kan pernyataan versi dia, bisa diusut tuntas. Belum tentu. Itu tergolong mahal itu," kata Lisman.
Sejalan dengan video viral pernyataan SF Hariyanto itu, juga ada viral video putrinya pesta mewah sweet seventeen di hotel Ritz Carlton .
Terungkapnya video viral pernyataan SF Hariyanto putrinya pesta di toko bernama Ritz Carlton itu sejalan dengan Ritz Carlton Trending di Twitter .
Nama hotel mewah Ritz Carlton jadi topik Trending di Twitter pada Sabtu (26/3/2023) dinihari, netizen membahas pesta mewah putri SF Hariyanto.
Setidaknya sudah ada 1.805 tweet terkait Ritz Carlton hingga Sabtu dinihari pukul 00.30 WIB.
Beragam tweet terkait Ritz Carlton tersebut, umumnya membahas dua hal.
Pertama soal rapat koordinasi KPK dan pesta mewah sweet seventeen putri SF Hariyanto.
Netizen memuat pernyataan Ketua KPK Firli Bahuri tentang rapat di Ritz Carlton.
Kemudian, netizen memuat foto dan video pernyataan SF Hariyanto soal pesta sweet seventeen putrinya hanya di toko.
Pernyataan Ketua KPK yang dimuat netizen adalah soal rapat di hotel untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, tapi digelar di hotel mewah.
Sementara, video putri SF Haryanto yang diunggah adalah pesta mewah dengan kue sweet seventeen berwarna gold.
@bobby_risakotta: Kadang apa yg ada di otak netijen gak sejalan dgn apa yg ada di otak mereka2. Masih kental diingatan soal Ketua @KPK_RI naik Helikopter mewah, ehh skarang rapat di Ritz Carlton. Presiden larang bergaya hidup mewah, pejabat2nya asik dengan kemewahan
@ferizandra: Rapat Koordinasi KPK digelar di Hotel Ritz Carlton yang mewah. Hotel ini dimiliki oleh konglomerat Tan Kian yang juga memiliki hotel mewah lainnya, JW Marriott.
@PostMKG: Gambar Istri Sekda Riau dan anaknya, dalam pesta Sweet Seventeen di Toko Ritz Carlton 11 tahun yang lalu. Ritz-Carlton kih Toko Kelontong opo Hotel Bintang 5 jane. Mas Annadwi kok kepo to.
@DirjenAntiAging: Setelah barang2 branded istrinya di claim sbg barang2 KW, kini pak Sekda bilang, anaknya itu waktu merayakan ultahnya yg ke 17 itu ulangtahunnya di TOKO, bukan “dibesar besar” (nggak tau besar2 maksudnya apa ). nah Toko nya itu namanya Ritz Carlton - coba sana pada
@PartaiSocmed: Selamat pagi Pak SF Hariyanto, Sekda Riau, apakah video pesta di Ritz Carlton ini adalah pesta puteri Bapak? Jika iya apakah hotelnya Ritz Carlton KW dan pestanya cuma pesta imajinasi?
@Shaggy_Solo: Itu dah. Sampai aku Google Maps pun, nama Ritz Carlton cuma muncul di SCBD dan itu hotel keren itu. Hadeeehh.
@NESVERLAND: eleh eleh, enak bgt ya ngerayain sweet seventeen di hotel Ritz Carlton , tu hotel mewah bgt loh anyeng, terus kenapa pas ditanya malah ngelesnya itu cuma nama toko yang bernama Ritz Carlton ? ngelesnya jelek ih. makin ngeles makin di korek sama netizen loh pak
@kafiradikalis: Capek berkeliling Riau hari ini sampe tengah malam hanya u/ mencari toko yg bernama Ritz Carlton . Gak nemu. Ingin rasa'y mengetuk pintu rumah Sekda Riau saat ini u/ minta ganti ongkos+biaya makan sampe tengah malam ini. (*)