Waduh! Cuma Kuansing Berstatus Kabupaten Tak Layak Anak di Provinsi Riau
SABANGMERAUKE NEWS - Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Provinsi Riau, Fariza meminta Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) untuk dapat meraih predikat Kabupaten Layak Anak (KLA).
Hal ini diungkap Fariza dalam Rapat Koordinasi Teknis (Rakortek) Percepatan Kab/Kota Layak Anak se Provinsi Riau Tahun 2023, Senin (13/3/2023).
"Kita bersama-sama, keroyokan meningkatkan status Kabupaten Kuansing, besok harus bisa di atas 500," ujar Fariza.
Angka 500 ini yang dimaksud Fariza adalah angka minimal untuk menjadi Kabupaten Layak Anak (KLA) berdasarkan 5 kluster dan 24 indikator.
Tak termasuk Kuansing, 11 kabupaten/ kota di Riau sudah mendapat predikat Kota Layak Anak yakni KLA Pratama yang diraih Siak dan KLA Nindiya yang diraih Pekanbaru, Dumai, Inhu serta Kepulauan Meranti.
Selanjutnya KLA Madya diraih Kabupaten Rohul, Kampar, Pelalawan, dan Inhil serta KLA Pratama yang diraih Rohil dan Bengkalis.
Fariza mengatakan, Kuansing harus bisa mendapatkan predikat (KLA) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI sehingga seluruh kabupaten/ kota di Provinsi Riau dinyatakan sebagai KLA dan Riau dinobatkan sebagai Provinsi Layak Anak (Provila).
Dalam kegiatan tersebut, Fariza juga mengungkapkan bahwa ada 24 indikator yang harus dipenuhi oleh suatu kabupaten/ kota untuk diakui sebagai KLA. Di antaranya kepemilikan akta kelahiran anak, partisipasi anak, infrastruktur ramah anak, prevelensi gizi, dan banyak indikator lainnya.
Fariza menjelaskan, kelima klaster hak anak meliputi hak kebebasan, hak sipil dan kebebasan, hak kesehatan dasar dan kesejahteraan, hak lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif, dan hak pendidikan, pemanfaatan waktu luang, dan kegiatan seni-budaya, juga harus diakomodasi dalam upaya mendorong Kabupaten Kuansing menuju KLA.
Fariza menekankan pentingnya menjaga hak-hak anak dan memberikan perlindungan khusus bagi mereka. Ia juga mengajak semua pihak untuk bersama-sama mendukung Kuansing agar segera mencapai status KLA. (CR-01)