Tanggapan Badan Kehormatan Ihwal Sidang Paripurna Perdana DPRD Riau Perdana Molor dan Banyak yang Absen
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Sidang Paripurna Langsung DPRD Riau kembali diberlakukan pasca penghapusan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Namun pelaksanaan sidang tersebut justru kacau. Pasalnya, waktu pelaksanaan molor hampir sejam. Selain itu anggota DPRD tidak kuorum.
Dari 65 Anggota Dewan, hanya 25 di antaranya yang hadir. Padahal di presensi cukup banyak yang mengisi.
Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Riau Ade Agus Hartanto mengakui masih banyak permasalahan dalam Sidang Paripurna perdana tersebut.
“Ini sidang paripurna pertama kita secara langsung, walaupun ada yang belum hadir. Namun memang ada beberapa persoalan,” ujar Ade Agus, Selasa (24/1/2023).
Ia mengatakan, tidak maksimalnya kehadiran anggota DPRD di paripurna tersebut lantaran waktu sidang yang tidak tepat waktu. Sehingga menyebabkan banyak anggota DPRD yang batal hadir.
“Mungkin yang sudah absen jam 10 turun, dan tidak naik lagi. Kalau memang tertunda itu tidak lebih dari jam 10 lah. Sehingga ada kepastian jadwal untuk kawan-kawan dan tamu undangan. Kan banyak keperluan lain,” jelas Ade.
Sementara itu, alasan keterlambatan ini pun karena peserta sidang yang tidak kuorum dan saling menunggu.
Ia menyebut, seharusnya sidang dimulai sesuai jadwal yang ditentukan dan diskors jika kuorum tidak terpenuhi.
“Biasanya karena menunggu kuorum itu yang membuat terlambat. Harapan kita ketika jadwal paripurna jam 10 itu wajib dibuka dulu, kalau tidak kuorum diskors lagi. Tata beracara kita begitu seharusnya. Perlulah kita berbenah,” ujar Ade.
Ia mengatakan, Badan Kehormatan DPRD Riau akan segera berkomunikasi dengan ketua fraksi dan memastikan anggota DPRD lebih tertib dalam mengikuti sidang paripurna.
“Kami akan berkomunikasi dengan ketua fraksi untuk menyampaikan hal ini ke anggota masing-masing. Selanjutnya kita lebih tertib lah, bagaimana pun Sidang Paripurna wajib kita hadiri sepanjang tidak ada tugas kedewanan lain,” tutup Ade. (CR-02)