BNI Wilayah 01 Medan Rayakan Natal dan Berbagi Kasih Bersama Masyarakat Tidak Mampu dan Disabilitas
SABANGMERAUKE NEWS, Medan - Keluarga Besar BNI Wilayah 01 Medan merayakan Natal bersama masyarakat dari kalangan kurang mampu, Jumat (9/12/2022). Perayaan Natal Tahun 2022 ini berlangsung di Gereja Sidang Jemaat Allah (GSJA), Jalan Iskandarmuda, Petisah Hulu, Medan Baru, Kota Medan.
Ibadah Natal mengambil tema 'Jesus is The Way: Pulanglah Mereka Ke Negerinya Melalui Jalan Lain'.
Sementara sub tema Natal yakni 'Melalui Perayaan Natal Ini Kiranya BNI Menjadi Saluran Berkat Bagi Orang yang Membutuhkan , Sebagai Bentuk Kepedulian dan Tanggung Jawab terhadap Lingkungan dan Masyarakat'. Adapun khotbah Natal disampaikan oleh Pendeta Linti Dongoran MTh selaku Pimpinan YAPENTRA, Tanjung Morawa.
Perayaan Natal ini dilaksanakan oleh Panitia Natal Badan Pembinaan Kerohanian Kristen (BAPEKKRIS ) BNI Wilayah 01 Medan yang diketuai oleh Endang Marlyna Panjaitan, selaku Pemimpin Risiko Kredit Usaha Kecil BNI KIM.
Hadir dalam acara tersebut Wakil Pemimpin BNI Wilayah 01 Medan, Renalwin Sitorus, Pemimpin Remedial dan Recovery BNI Wilayah 01 Medan, Ramlan Purba, Pemimpin Cabang BNI Medan, Henry Sibarani, Pemimpin Cabang BNI KIM, Yohana Hutagalung, Pemimpin BNI Life, Amon Nainggolan dan Wakil Pemimpin Cabang BNI KIM, Irawati Ginting.
Ketua Panitia Natal, Endang Marlyna Panjaitan menerangkan, perayaan Natal dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, sebagai wujud gotong royong BNI bersama masyarakat tidak mampu.
Dalam acara Natal tersebut menghadirkan para penyandang disabilitas tunanetra dari Yayasan Pendidikan Tuna Netra Sumatera (YAPENTRA), Tanjung Morawa, disabilitas tunadaksa dari Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Sumatera Utara sebanyak 25 orang.
Selain itu juga penyandang disabilitas tunarungu (15 orang), anak pemulung dari Gerakan Perjuangan Pemulung Indonesia (GaPPI ) sebanyak 41 orang, pemulung dari Gerakan Perjuangan Pemulung Indonesia (GaPPI ) 30 orang, tukang becak (10 orang), anak Panti Asuhan Aleysia Cemerlang Indonesia sebanyak 28 orang dan dari Panti Asuhan Cahaya Berkat Abadi sebanyak 40 orang.
"Melalui perayaan Natal ini keluarga besar BNI Wilayah 01 Medan ingin menebar kasih dan berbagi untuk saudara-saudara kita penyandang disabilitas dan dari warga kurang mampu. Karena semangat Natal yang utama adalah cinta kasih dan berbagi kebaikan," kata Endang Marlyna Panjaitan.
Acara Natal ini juga melibatkan penampilan dan persembahan pujian dari sejumlah anak-anak tunanetra YAPENTRA, Panti Asuhan Aleysia Cemerlang Indonesia, Panti Asuhan Cahaya Berkat Abadi dan dari Panti Asuhan Karya Kasih Murni Teladan.
Di akhir acara, panitia pun membagikan bingkisan Natal kepada anak-anak dan bantuan uang Berbagi Kasih BNI kepada penyandang disabilitas tunanetra, tunadaksa, tunarungu, anak- anak dari panti asuhan, anak- anak pemulung, serta tukang becak.
Endang menjelaskan, BNI menyediakan program dengan tema Lompat Lebih Tinggi Meraih Damai Natal 2022 yang mencerminkan semangat BNI dalam menyambut Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.
Di mana salah satunya adalah kegiatan Perayaan Natal BNI Bersama Masyarakat Tidak Mampu yang menghadirkan sekitar 200 orang yang berasal dari anak-anak panti asuhan, penyandang disabilitas, anak putus sekolah, pemulung serta tukang becak.
"Semoga sukacita Natal tahun 2022 ini menyertai kita semua memasuki Tahun Baru 2023. Semoga kita pulih lebih cepat, Blbangkit lebih kuat," pungkas Endang. (*)