12 Tempat Wisata di Siak Terbaru Yang Bisa Dinikmati Saat Event Tour de Siak 2022
SABANGMERAUKE NEWS - Event balap sepeda Tour de Siak 2022 resmi dibuka, Kamis (01/12/2022) malam.
Perhelatan Tour de Siak tahun 2022 diikuti oleh 13 tim, lima dari tim luar negeri, dan delapan dari tim nasional Indonesia.
Selain menikmati event balap sepeda Tour de Siak 2022, wisatawan atau para pembalap juga bisa menikmati berbagai tempat wisata di Siak.
Siak memiliki berbagai objek wisata yang wajib Anda kunjungi. Wisata alam hingga wisata bersejarah bisa Anda temui di Siak. Pesonanya yang tidak bisa ditemui di daerah lain, membuat wisatawan banyak yang tertarik berkunjung ke Siak.
Berikut rekomendasi wisata Siak yang bisa Anda nikmati saat berlibur ke Siak:
1. Istana Siak Sri Inderapura
Istana Siak Sri Inderapura adalah salah satu wisata sejarah yang ada di Siak. Warna bangunan ini mirip seperti istana putih yang dominan dengan cat warna putih. Bangunannya sangat luas dan megah. Sesuai dengan namanya, istana ini sudah berdiri begitu lama yakni sejak adanya kerajaan Sri Inderapura. Di sekitar istana juga terdapat taman bunga dan kolam ikan yang akan membuat suasana liburan menjadi lebih menyenangkan.
2. Kapal Kato Kesultanan Siak
Masih di objek wisata bersejarah, Kapal Kato Kesultanan Siak juga bisa menjadi rekomendasi tempat yang patut dikunjungi. Wisata ini menampakkan objek patung kapal yang sangat besar sebagai simbol perairan Siak yang dulu pernah Berjaya dengan hasil lautnya. Namun disisi lain, Siak masih menjadi jalur perdagangan hasil laut seperti udang, ikan, kerang dan sebagainya hingga saat ini.
3. Taman Tengku Mahratu
Jika berkunjung ke Siak, Anda wajib singgah di Taman Tengku Maharatu. Taman indah ini terletak di tengah kota Siak. Taman ini menjadi pusat kegiatan liburan dan hiburan saat penduduk Siak ingin bersantai.
Biasanya taman ini selalu ramai, terutama pada malam hari karena pancuran yang terbias lampu malam akan semakin indah dan bercahaya. Kemudian beberapa penjual makan juga sudah siap dengan aneka menu yang tersaji seperti bakso, nasi goreng dan mie.
4. Pantai Mengkapan
Kabupaten Siak terkenal dengan pesisir pantai dan juga hasil lautnya yang melimpah. Salah satu objek wisata pesisir pantai yang populer di Siak adalah Pantai Mengkapan. Anda bisa melihat pantai ini dengan pemandangan pohon mangrove di sekitarnya. Wajar apabila tempat ini banyak dipagari mangrove, karena tempat ini masih dalam kawasan rawa.
5. Jembatan Tengku Agung Syaifah Latifah
Ada sebuah jembatan yang besar dan kokoh terletak di atas Sungai Mempura. Jembatan ini sangat indah dan menarik. Baik pada pagi hari hingga sampai malam hari, jembatan ini tetap saja menawan. Apabila Anda datang pada saat malam hari maka akan menemukan kilauan cahaya lampu sorot yang berasal dari sudut jembatan. Sangat indah dan memesona, cocok dijadikan tempat malam yang romantis. Meski tidak semewah restoran namun hidangan yang ada di sekitar jembatan juga tidak kalah lezatnya.
6. Taman Kota Siak Indrapura
Ingin menikmati suasana taman dengan jajanan kuliner khas daerah Siak? Taman Kota Siak Indrapura menjadi pilihan yang tepat. Objek wisata ini banyak dikunjungi karena memiliki suasana taman yang menyenangkan. Anda bisa menghabiskan waktu berlibur bersama teman atau keluarga dengan berbincang atau berjalan – jalan mengelilingi taman.
Disisi lain, pemerintah daerah juga sudah mendukung pembangunan taman ini dengan menambah fasilitas untuk pengunjungnya. Salah satunya adanya spot WiFi gratis di area taman ini. Sehingga pengunjung akan merasa semakin betah berlama – lama di taman ini. Taman Kota Siak Indrapura juga terhubung dengan banyak bangunan bersejarah di Siak.
7. Tepian Bandar Sungai Jantan
Sesuai dengan namanya, tempat ini menawarkan beragam tempat yang nyaman untuk transit. Sebagai salah satu wilayah yang menjadi lalu lintas kota maka kota Siak juga memberikan fasilitas umum yang dapat digunakan secara bebas. Ada beberapa gazebo modern yang dibuat khusus untuk berteduh atau istirahat saat dalam perjalana. Tempatnya yang luas dan lebar dapat memuat banyak orang sambil menggelar tikar seperti liburan di taman.
8. Tangsi Belanda
Bagi pecinta bangunan bersejarah, wajib untuk mengunjungi objek wisata Tangsi Belanda di Siak. Terletak di Jalan Benteng Hulu, destinasi ini adalah bangunan tua peninggalan Belanda. Terdapat 7 gedung yang bisa Anda telusuri selama berada disini. Hanya saja perlu hati – hati karena sebagian bangunan sudah tua dan ada beberapa sisi yang mengalami kerusakan.
Tempatnya yang masih kental dengan arsitektur Belanda cukup apik untuk dijadikan spot foto. Terlihat dengan gaya vintagenya, tempat ini cukup bagus dikunjungi untuk hunting foto. Anda bisa menyesuaikan baju dengan konsep ala ala jaman dahulu atau menyesuaikan dengan kondisi bangunan yang sangat estetik ini. Dengan hal tersebut foto yang Anda dapatkan akan terlihat keren.
9. Queen Star Waterpark
Beralih ke tempat wisata pemandian yang bisa Anda kunjungi bersama dengan keluarga, Siak memiliki tempat rekreasi yang dinamakan Queen Star Waterpark. Tempat ini banyak dikunjungi untuk liburan keluarga karena adanya kolam renang yang cukup luas dan wahana bermain lainnya. Queen Star Waterpark akan sangat ramai dikunjungi pada masa masa liburan.
10. Klenteng Hock Siu Kiong
Penduduk kota Siak memang sangat banyak dan beragam. Sudah menjadi rahasia umum juga jika penduduk China turut mendominasi keberlangsungan budaya yang ada di Indonesia. Dahulu orang China disebut sebagai manusia nomor 2 sebelum pribumi. Tentu keberadaan klenteng suci yang satu ini juga turut menjadi hiburan yang sarat akan sejarah. Banyak orang China yang datang untuk ibadah di klenteng ini. Terutama pada saat perayaan hari raya, banyak orang China yang datang bersama keluarga.
11. Alun- Alun Maharatu Centre
Alun alun Maharatu Centre berada di Kampung Dalam Kecamatan Siak. Banyak orang berdatangan ke alun – alun ini untuk menghabiskan waktu berlibur dengan berkeliling taman atau menikmati pemandangan kolam yang cukup luas. Terdapat patung besar yang berada di tengah kolam yang kemudian dijadikan ikon dari kota ini. Anda juga bisa menikmati jajanan daerah.
12. Makam Raja Siak
Siak juga memiliki objek wisata bersejarah sekaligus religius. Kompleks Makam Raja Siak banyak dikunjungi oleh pengunjung yang penasaran dengan sejarah kerajaan. Pemimpin kerajaan seperti Raja Sultan Abdul Jalil Alamuddin Syah hingga makam cucunya Sayid Zen Al-Jufri bisa Anda lihat di tempat wisata ini. Sehingga Anda juga bisa belajar mengenai sejarah di daerah Siak.