Nekat Terjun ke Laut untuk Ambil Barang Jatuh, Nelayan Hilang di Perairan Kepulauan Meranti
SABANGMERAUKE NEWS, Selatapanjang - Nekat terjun ke laut ketika kapal sedang berlayar, seorang nelayan Tanjung Balai Karimun Kepulauan Riau (Kepri), hilang di Perairan Kepulauan Meranti Riau, dan belum ditemukan.
Kepala Unit Siaga SAR Kepualauan Meranti Yoffi Arianto mengatakan, nelayan KM Bintang 88 tersebut, hilang pada Selasa (22/11/2022) pagi lalu.
Lokasi kejadian berada di Perairan Kedabu Rapat, Pulau Rangsang.
"Hilang setelah terjun ke laut untuk mengambil barang. Saat kejadian kapal sedang berlayar," ungkapnya.
Upaya pencarian semula dilakukan oleh empat orang rekannya. Setelah itu disusul oleh Tim Gabungan Tanjung Balai Karimun. Sehari setelahnya turut diikuti Tim Gabungan Kepulauan Meranti.
"Pencarian masih berlangsung oleh SAR Gabungan hingga hari ini. Dan akan berlanjut lagi," bebernya.
Sejak hari pertama tim yang terdiri Unit Siaga SAR, Posal, dan Polairud setempat telah menyisir lokasi kejadian perkara secara berulang. Selain itu mereka juga telah memperluas radius lokasi pencarian.
Upaya yang sama juga dilakukan oleh pihak terkait dari Tanjung Balai Karimun. Hanya saja belum membuahkan hasil.
"Tidak hanya kita. Tim Gabungan dari Tanjung Balai Karimun juga turun jauh sebelum kita turun. Namun belum ketemu," ungkapnya.
Untuk itu ia berharap setelah ini upaya tersebut membuahkan hasil, dan korban segera ditemukan.(*)