PT Capella Dinamik Nusantara Hadirkan Seluruh Varian Matic Honda di Pameran Honda AT Family Day
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Pada pekan lalu, PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) kembali menggelar pameran di Mall Living World Pekanbaru. Pameran kali ini bertama AT Family Day.
Pada pameran kali ini, PT CDN memamerkan seluruh varian motor matic Honda dan menarik banyak minat pengunjung.
Honda AT Family Day menyuguhkan banyak promo menarik untuk konsumen yang melakukan pembelian sepeda motor Honda khusunya tipe matic selama pelaksanaan event.
Dalam kesempatan ini PT CDN Riau memberikan empat promo utama yakni uang muka hanya mulai dari Rp 1.5 juta, cashback hingga Rp 444 ribu, diskon angsuran hingga Rp. 2.7 juta dan hadiah langsung jaket eksklusif Honda.
Regional Head PT CDN Riau, Arifin mengatakan, melihat antusias pengnjung pada pameran kali ini, PT CDN berencana akan kembali mengadakan pameran yang sama pada bulan Desember mendatang. Tentu saja pameran kali ini dengan beragam penawaran menarik bagi pengunjung yang datang.
"Dengan ini harapannya konsumen yang menantikan momen mendapatkan sepeda motor impiannya bisa terwujudkan dengan penawaran spesial yang kami berikan", ungkapnya.
Sales Manager PT CDN, Jonny Winata mengatakan, pameran yang akan diselenggarakan pada Desember nanti akan dilakukan di salah satu pusat perbelanjaan di Kota Pekanbaru.
Ia juga menghimbau bagi masyarakat Pekanbaru yang ingin membeli sepeda motor Honda untuk dapat mengunjungi pameran kali ini.
"Kunjungi dan datangi pameran ini karena akan lebih banyak lagi program dan penawaran spesial yang akan kami berikan untuk konsumen yang ingin melakukan pembelian sepeda motor Honda, " kata Jonny.
Untuk informasi lebih lengkap mengenai motor Honda, bisa mengunjungi Instagram official PT CDN Riau di @capellahondariau atau langsung mengunjungi jaringan penjulan ataupun AHASS di seluruh Riau Daratan.
Dan manfaatkan juga fasilitas Honda Care Riau yang membantu konsumen saat mogok di jalan, hanya dengan menghubungi nomor 085364448353 untuk wilayah Kota Pekanbaru.