Jual Amunisi ke Kelompok Kriminal Papua, 2 Polisi Diamankan Satgas Nemangkawi
SABANGMERAUKE, PAPUA - Di tengah upaya pemerintah untuk mengatasi gejolak keamanan di Tanah Papua, ada saja oknum polisi tak bertanggung jawab yang mencoba berkhianat. Terbukti, dua oknum kepolisian diduga menjual sejumlah amunisi senjata api kepada kelompok kriminal bersenjata di ujung Indonesia tersebut.
Kasatgas Humas Nemangkawi Kombes (Pol) AM Kamal menyatakan kedua oknum polisi tersebut sudah diamankan dan sedang menjalani pemeriksaan.
“Masih didalami sama Satgas,” kata Kamal lewat keterangannya, Minggu (31/10/2021).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, pihak kepolisian mengamankan puluhan butir amunisi dan sejumlah uang tunai mencapai puluhan juta dalam penangkapan 2 oknum tersebut.
Oknum petugas berinisial JP diketahui bertugas di Polres Nabire dan AS bertugas di Polres Yapen. Mereka ditangkap di lokasi berbeda.
Seperti diketahui, KKB merupakan organisasi terlarang dan dicap sebagai teroris oleh Pemerintah. Mereka kerap melakukan aksi teror ke masyarakat Papua. (*)