Iriana Jokowi Alami Penghinaan di Twitter, Gibran dan Kaesang Pasang Badan
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Bermula pada hari Kamis 17 November 2022 saat salah satu akun di Twitter @KoprofilJati mengunggah sebuah foto yang menampilkan Ibu Iriana Joko Widodo dan Ibu negara Korea Selatan Kim Keon Hee berfoto bersama. Dalam caption ditampilkan sebuah percakapan sebagai berikut:
"Bi, tolong buatkan tamu kita minum"
"Baik, Nyonya."
Caption tersebut dipermasalahkan oleh netizen dan dianggap sebagai bentuk penghinaan.
Netizen menganggap unggahan tersebut adalah ejekan yang cuma tersirat tanpa penjelasan. Pemilik akun @KoprofilJati membuat caption yang seakan-akan Ibu Iriana seperti pembantu yang disuruh 'nyonya' untuk melayani tamu dalam hal ini Ibu negara Korea Selatan.
Memang tidak ada penyebutan siapa yang nyonya siapa yang pembantu, atau Ibu Iriana mungkin panggil pelayan yang lain. Tapi dengan dua orang di dalam 1 foto itu, seperti mengarah ejekannya ke dua orang yang ada di foto.
Setelah di protes banyak netizen pemilik akun @KoprofilJati akhirnya menghapus unggahan tersebut dengan alasan ada kesalahpahaman.
"Sorry, gaes. Postingan dgn gmbr ibu negara sy hapus. Kyny banyak yg salah paham menganggap sy merendahkan org di gmbr tsb."
Cuitan tersebut bahkan sampai membuat putra Jokowi, Kaesang Pengarep bereaksi. Seolah tak terima akan unggahan yang 'menyentil' sang Ibunda, Kaesang mencuit: "Lha terus maksudmu gimana? cuit calon suami Erina Gudono itu di Twitternya @kaesangp.
Tak sampai di situ, Kaesang kembali mencuit: "Maaf aku wong bodom aku gak ngerti. Udah jelasin nanti sendiri aja sama yang ahlinya,"
Bahkan Kaesang mengaku sudah diminta sambar sama sang Ibunda.
"Habis di-WA sama ibuk disuruh sabar. Yowes aku sabar," cuit Kaesang.
Netizen pun ramai ikut bereaksi.
"Geger geden slurrr," cuit akun Riyan****
"Ayo jawab" cuit netizen lain sembari menyematkan akun @KoprofilJati.
"Pasti ketar ketir tu yang buat cuitan merendahkan ibu negara," tulis akun Ica***.
Tak hanya Kaesang, sang kakak Gibran Rakamubing Raka juga turut merespon lewat cuitannya di Twitter.
"Salah paham?" cuit Gibran sembari menematkan cuitan dari akun @KoprofilJati.
Keduanya meminta klarifikasi dari unggahan pemilik akun yang diduga menghina ibu mereka.
Hingga pagi ini akun @KoprofilJati sudah ditangguhkan atau hilang. Netizen yang berusaha mengakses sudah tidak bisa lagi. Kendati demikian, akun Facebook miliknya masih bisa ditelusuri. (*)