Air Parit Rata dengan Jalan Durian Pekanbaru, Pesepeda Motor Terjungkal, Netizen: Gara-gara Proyek IPAL!
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Intensitas hujan belakangan terakhir ini semakin tinggi. Hal ini menyebabkan banjir dibeberapa titik di Kota Pekanbaru.
Akibat banjir ini, tak jarang terjadi laka lantas. Baru-baru ini sempat viral di sosial media sebuah video pengendara motor yang masuk ke dalam parit.
Video ini diunggah oleh akun Instagram @kabarpekanbaru. Di dalam video tersebut memperlihatkan air parit yang meluap sehingga dititik tersebut, tidak terlihat paritnya lagi. Kondisi di video tersebut juga sedang turun hujan.
Menurut keterangan di dalam video, kejadian tersebut terjadi di samping Asrama Brimob, Jalan KH Ahmad Dahlan, Kampung Tengah, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru.
Video yang diunggah lebih kurang 12 jam yang lalu ini, mendapatkan 672 like dan 7 komentar dari warganet, yakni:
@puaxxxxx : Di Durian dan Ahmad Dahlan sekitarnya kalau dah hujan, usah cakap lagi, parit datar dengan jalan. Dah banyak korban, ape lagi dekat lampu merah samping Asrama Brimob. Banyak orang terjerambat masuk parit karena pembatas tak nampak.
@dailyxxx : Daerah Durian dan Ahmad Dahlan memang padat penduduk. Kan rata-rata pakai air bawah tanah. Tanahnya jadi turun, makannya proyek IPAL diprioritaskan dikawasan ini tempo hari. (R-03)