Mendagri Tito Peringatkan Kepala Daerah di Riau Kurangi Manuver Politik: Fokus Kerja, Pemilu Masih Jauh!
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian mengingatkan kepala daerah untuk meredam manuver politik menjelang tahun pemilihan umum (Pemilu) 2024.
Ia menegaskan, pemilu masih terlalu jauh. Sepatutnya, kepala daerah fokus membangun daerahnya.
"Pemilu masih jauh. Kita fokus saja ke pembangunan, pemulihan ekonomi pasca pandemi. Harga pangan, barang, dan jasa di daerah masing-masing. Dari pada bermanuver politik, kepala daerah fokus itu saja," tegas Tito Karnavian, Selasa (8/11/2022).
Tito meminta kepala daerah untuk melepas kepentingan politiknya, kecuali sudah resmi ikut terlibat di kontestasi politik 2024 mendatang.
"Jangan terpengaruh dinamika politik. Harus netral. Kecuali nanti kepala daerah sebagai kader partai politik di waktu tertentu. Tapi untuk saat ini fokus dulu," kata Tito.
Tito menekankan, kebutuhan masyarakat pasca pandemi yang terjadi selama tiga tahun ini memerlukan perhatian serius. Terlebih lagi, bayang-bayang inflasi di tahun 2023 yang semakin nyaring didengungkan.
Tak hanya kepala daerah, Tito juga mengingatkan seluruh jajaran aparatur sipil negara (ASN) hingga unit terkecil untuk fokus pada kebutuhan rakyat.
"Hal yang paling dibutuhkan masyarakat adalah pemenuhan kebutuhan hidup sehari-hari. ASN, camat, kepala desa, dan lurah fokus ke penanganan ekonomi pasca pandemi," tegasnya.
Diketahui, pada pemilu mendatang, sejumlah kepala daerah berpotensi menjadi calon incumbent. (cr5)