PEWARNA Indonesia Gelar Rapimnas di Bogor, Desain Program Penguatan Kualitas Wartawan Nasrani
SabangMerauke News, Bogor - Persatuan Wartawan Nasrani (PEWARNA) Indonesia menggelar rapat pimpinan nasional (Rapimnas) tahun 2021 di Habitat Hill Hotel and Resort, Megamendung, Bogor, Jawa Barat. Kegiatan digelar selama dua hari, 21-22 Desember yang diikuti oleh jajaran pengurus pusat PEWARNA Indonesia.
Ketua Umum Pengurus Pusat PEWARNA Indonesia, Yusuf Mujiono menyatakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) sebagai kelanjutan dari hasil rapat kerja nasional (Rakernas) yang sudah dilaksanakan pada 25-27 November 2021 lalu di Bali.
"Ada dua hal yang menjadi pokok pembahasan Rapimnas ini. Yakni mandat program kerja tahun 2022 dibahas detil pelaksanaannya dan kedua pembahasan Peraturan Organisasi (PO) sesuai dengan AD/ ART," kata Yusuf saat membuka Rapimnas.
Ia menjelaskan di tahun 2022 PEWARNA Indonesia akan berfokus pada upaya peningkatan program kerja dan peningkatan kualitas pewarta (wartawan) anggota Pewarna Indonesia.
Sementara Sekjen Pengurus Pusat PEWARNA Indonesia, Ronald Onibala berharap program kerja dan peraturan organisasi bisa dikerjakan oleh seluruh anggota Pewarna di seluruh Indonesia.
Ketua Pengurus Daerah PEWARNA Provinsi Banten, Philip Bulolo berharap Indonesia bisa berkarya lebih baik hingga ke daerah dan tingkat cabang.
"Pewarna Indonesia diharapkan bisa juga menjadi wadah untuk anggotanya meningkatkan kesejahteraan anggotanya, menjadi berkat buat anggotanya," kata Philip.
Rapimnas PEWARNA Indonesia tahun 2021 dihadiri oleh seluruh jajaran pengurus pusat dan koordinator wilayah. Saat ini, PEWARNA Indonesia sudah terbentuk di 23 provinsi di seluruh wilayah Indonesia. (*)