Harta Kekayaan Ketua DPRD Rokan Hulu Novliwanda Bikin Kaget, Cuma Segini Jumlahnya
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Nama Novliwanda Ade Putra tidak asing lagi didengar oleh masyarakat Rokan Hulu. Karena sudah dua periode ini dia menjadi penyambung aspirasi masyarakat melalui jalur legislatif di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rokan Hulu.
Wanda sapaan akrabnya berhasil menjabat Ketua DPRD Kabupaten Rokan Hulu di periode 2019-2024. Wanda tercatat sebagai alumni dari Fakultas Tekhnologi Industri Universitas Islam Indonesia Yogyakarta tahun 2012 ini merupakan politisi yang berasal dari Fraksi Gerindra.
Malang melintang di dunia politik, lantas berapa harta kekayaan seorang Novliwanda Ade Putra?
Diketahui, Wanda telah melaporkan harta kekayaannya dalam bentuk Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Berdasarkan penelusuran SabangMerauke News di laman LHKPN KPK, Wanda terakhir kali melaporkan harta kekayaan pada 2021 yang disampaikan pada 28 Maret 2022 lalu.
Wanda melaporkan harta kekayaannya dalam bentuk tanah dan bangunan senilai Rp 540.000.000. Ia juga memiliki 1 mobil dengan total keseluruhan senilai Rp350.000.000.
Sementara harta bergerak yakni sebesar Rp 132.500.000. Kekayaan Wanda dalam bentuk kas dan setara kas berjumlah Rp 190.815.743.
Adapun total kekayaan kotor milik Wanda adalah Rp 1.213.315.743. namun, Wanda memiliki utang sebesar Rp 1.063.333.332, sehingga kekayaan bersih hanya tinggal Rp 149.982.411.
Sebelumnya pada 2020, kekayaan Wanda yang dilaporkan pada pada 5 Maret 2021 sebesar Rp 799.941.676.
Saat itu Wanda tercatat memiliki utang sebesar Rp 789.890.308, sehingga kekayaan bersihnya sebesar tinggal Rp 10.051.368.
Dibandingkan kekayaan Wanda pada 2020 dan 2021, harta kekayaan Wanda mengalami kenaikan kenaikan sebesar Rp 139.931.043. (cr8)