Lantik 10 Pejabat Pemkab Meranti, Bupati Adil Minta Pejabat Beri Pelayanan Terbaik Bagi Masyarakat
SABANGMERAUKE NEWS, Kepulauan Meranti - Bupati Kepulauan Meranti melantik 10 pejabat eselon II, III, dan IV di lingkungan Pemkab Kepulauan Meranti, di Gedung Hijau Kantor Bupati, Senin (17/10/2022).
Dalam kata sambutannya, Bupati Kepulauan Meranti, Muhamad Adil mengucap selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Ia berharap agar para pejabat bisa bersungguh-sungguh dalam mengemban amanah sebagai pelayan masyarakat.
"Dengan dilakukannya pelantikan ini, semoga dapat memberi suasana baru di setiap OPD yang ditempati. Melalui peralihan tugas, diharapkan para pegawai memiliki pengalaman kerja variatif yang akan menambah perbendaharaan wawasan untuk bekal ketika nantinya mendapatkan amanah yang lebih besar lagi," kata Adil.
Adil menjelaskan, pelaksanaan promosi dan mutasi jabatan ini merupakan hal yang biasa dalam penyelenggaraan pemerintahan. Tentu saja dengan tujuan peningkatan karir aparatur sipil negara (ASN) dan merupakan proses penyegaran di organisasi perangkat daerah (OPD).
"Dan yang paling utama, dapat menjadi motor penggerak mewujudkan visi menuju Meranti maju, cerdas dan bermartabat. Pelantikan ini bukan yang pertama dan terakhir, karena masih akan dilakukan evaluasi terhadap kinerja pejabat serta akan menyesuaikan dengan peraturan yang ada. Untuk itulah, pelantikan ini hendaknya dimaknai terutama dari sudut kepentingan organisasi. Jadi, bukan sekedar penempatan figur-figur pejabat pada jenjang jabatan dan kepentingan tertentu," jelasnya.
Selanjutnya, kata Adil, parameter utama yang digunakan dalam menentukan jabatan bagi setiap pegawai dilakukan melalui pertimbangan kapasitas, kompetensi, integritas, loyalitas, moralitas, pendidikan dan pelatihan, serta nilai pengabdian dan komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab kepada negara khususnya di daerah Kabupaten Kepulauan Meranti.
"Kita menentukan itu semua setelah melalui tahapan tes oleh lembaga yang dapat dipertanggung jawabkan," ucapnya.
Adil juga meminta kepada pejabat yang dilantik agar benar-benar bekerja dengan serius dan inovatif.
"Perlu saya sampaikan kepada para pejabat yang baru saja dilantik, agar senantiasa bersemangat, bekerja keras dan menjunjung tinggi komitmen PNS serta berusaha meningkatkan kedisiplinan, profesionalitas, loyalitas dan integritasnya sebagai abdi negara sekaligus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," pesannya.
Untuk diketahui, adapun 10 pejabat Eselon II, III dan IV yang dilantik tersebut yakni, Agustia Widodo, selaku Sekretaris Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Tenaga Kerja Kabupaten Kepulauan Meranti dilantik sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disduk Capil) Kepulauan Meranti.
Selanjutnya, Indat, yang menjabat sebagai Camat Pulau Merbau bertukar posisi dengan Muhamad Nazir yang menjabat sebagai Camat Merbau.
Hargono, yang menjabat sebagai Kepala Bidang Pemberdayaan Ekonomi Desa dan Lembaga Desa pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa diangkat sebagai Sekretaris Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Tenaga Kerja Kabupaten Kepulauan Meranti.
Muhlisin, yang menjabat sebagai Sekretaris merangkap Plt Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfotik) dilantik sebagai Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kepulauan Meranti menggantikan Juwita Ratna Sari yang menjabat sebagai Camat Tebingtinggi Kabupaten Kepulauan Meranti untuk kedua kalinya.
Jone Simanungkalit, Camat Tasik Putripuyu dilantik sebagai Kepala Bidang Politik Dalam Negeri dan Organisasi Kemasyarakatan pada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik menggantikan Fajarullah yang dipindahkan dan menjabat sebagai Kepala Bidang Pemberdayaan Ekonomi Desa dan Lembaga Desa pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa.
Sugeng Widodo Kamajaya Nasrianto, yang menjabat sebagai Kepala Bidang Kepemudaan dan Olahraga pada Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata dilantik sebagai Kepala Bidang Sumber Daya Air pada Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang (PUPR).
Terakhir, Agus Nurdiansyah, Analis Laporan Keuangan Transfer Daerah pada Bidang Perbendaharaan dan Kas Daerah Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) dilantik sebagai Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Kesejahteraan Sosial pada Kantor Kelurahan Selatpanjang Kota Kecamatan Tebingtinggi. (R-03)