Kapolri Mutasi 17 Jenderal: Irjen Suwondo Nainggolan Jadi Kapolda Yogyakarta, Ini Daftar Lengkapnya
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Di tengah hiruk pikuk penangkapan Kapolda Sumatera Barat Irjen Pol Teddy Minahasa dalam kasus narkoba, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi skala besar pada sejumlah perwira tinggi kepolisian. Sebanyak 17 jenderal mengalami pergantian jabatan, Jumat (14/10/2022) malam ini.
Dalam dua Surat Telegram Kapolri yang beredar malam ini, terjadi pergantian sejumlah jabatan di tubuh kepolisian.
Di antaranya Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikwanto yang dimutasi menjadi Analis Kebijakan Utama Bidang Jemen Itwasum Polri. Sementara, jabatan yang ditinggal Irjen Rikwanto akan diisi oleh Brigjen Pol Andi Rian Djajadi yang saat ini menjabat Direktur Tipidum Bareskrim Polri.
Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta, Irjen Pol Asep Suhendar dimutasi sebagai Pati Polda Yogyakarta. Sebagai gantinya, Kapolri mengangkat Irjen Pol Suwondo Nainggolan sebagai Kapolda Yogyakarta. Irjen Suwondo saat ini menjabat sebagai Kakorbinmas Baharkam Polri.
Sementara itu, Irjen Pol Hary Sudwijanto diangkat menjadi Kakorbinmas Baharkam yang sebelumnya menjabat sebagai Pati Bareskrim Polri dengan penugasan di Badan Pertanahan Nasional (BPN).
Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno dimutasi menjadi Pati Polda Sulut dalam rangka pensiun dan digantikan oleh Irjen Pol Setyo Budianto yang saat ini menjabat sebagai Kapolda NTT.
BACA JUGA: Warga Kesal ke PT KAN dan PT AASP karena Bikin Jalan Rusak: Keuntunganmu Derita Kami!
Sementara, jabatan Kapolda NTT dipercayakan kepada Irjen Pol Johanis Asodama. Irjen Johanis saat ini masih menjabat sebagai Kadiv Hubinter Polri.
Adapun jenderal yang mengisi posisi Kadiv Hubinter Polri diangkat Brigjen Pol Krishna Mukti yang sebelumnya menjabat Karo Misinter Dibhubinter Polri.
Irjen Pol Eko Indra Heri yang sebelumnya menjabat sebagai Koorsahli Kapolri dimutasi sebagai Pati Bareskrim Polri untuk persiapan penugasan di luar struktur.
Sementara, Koorsahli Kapolri diangkat Irjen Pol Risyapudin Nursin yang saat ini menjabat sebagai Kapolda Maluku Utara.
BACA JUGA: Massa Demonstrasi Desak Gubernur Riau Copot Kadis PUPR Arief Setiawan, Ini Alasannya
Untuk mengisi posisi Kapolda Maluku Utara ditunjuk Irjen Pol Midi Siswoko yang sebelumnya bertugas sebagai Pati Baintelkam dengan penugasan pada Badan Intelijen Negara (BIN).
Adapun mutasi terhadap 12 perwira tinggi tersebut ditetapkan dalam Surat Telegram Kapolri nomor: ST/2224/X/KEP./2022 yang diteken oleh Asisten SDM Kapolri, Irjen Pol Wahyu Widada.
Sementara dalam Surat Telegram bernomor ST/2223/X/KEP./2022 yang beredar, jabatan Kapolda Jatim dipercayakan kepada Irjen Pol Toni Harmanto. Toni saat ini menjabat sebagai Kapolda Sumsel.
Sementara, posisi Kapolda Sumsel akan diisi oleh Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo yang saat ini masih menjabat sebagai Kapolda Jambi.
Kapolri juga mengubah posisi Kapolda Sumbar yang sebelumnya telah ditunjuk kepada Irjen Pol Rusdi Hartono. Irjen Rusdi digantikan posisinya menjadi Kapolda Jambi.
Sebagai Kapolda Sumbar ditunjuk Irjen Pol Suharyono. Suharyono sebelumnya merupakan Pati Bareskrim Mabes Polri dengan penugasan di OJK.
Sementara, Irjen Pol Teddy Minahasa yang sebelumnya mendapat promosi sebagai Kapolda Jatim dibatalkan menjadi Pati Yanma Polri, terkait kasus hukum narkoba yang menerpanya.
Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Dedi belum dapat dikonfirmasi soal terbitnya Surat Telegram Kapolri tersebut. (*)