Warga Kesal ke PT KAN dan PT AASP di Rokan Hilir karena Bikin Jalan Rusak: Keuntunganmu Derita Kami!
SABANGMERAUKE NEWS, Rokan Hilir - Warga Kampung Harapan, Kelurahan Bagan Sinembah Kota, Kecamatan Bagan Sinembah Raya (Basira), Rokan Hilir geram dengan truk Over Dimension Over Loading (ODOL) yang menyebabkan rusaknya jalan kelas III C.
Kegeraman ini dilampiaskan masyarakat setempat dengan menanam kangkung dan pohong pisang. Tidak hanya itu, pantauan SabangMerauke News, warga setempat memasang spanduk yang ditujukan kepada 2 PKS, yakni PT Kencana Andalan Nusantara (KAN) dan PT Anugerah Agro Sawit Perkasa (AASP).
"Dari masyarakat untuk PKS KAN dan AASP. Keuntungan mu derita kami. Hancur lebur jalan kelas 3C lintas Basira menuju Kecamatan Bagan Sinembah," isi tulisan dalam spanduk tersebut.
Seperti diketahui, Jalan Sisingamangaraja Bagan Batu atau sekarang diganti nama Jalan Wan Mohd Noor itu merupakan jalan penghubung dari jalan utama Basira.
Selain berisi tulisan, spanduk itu juga memuat foto aktivitas masyarakat saat menanam kangkung dan pisang di jalan tersebut. Juga foto kondisi jalan yang rusak akibat dilintasi truk ODOL.
Kepala Tata Usaha PT KAN, Zulhasbih Nasution mengatakan, saat ini pihaknya sedang mengerjakan perbaikan akses jalan bersama PT AASP.
"Saat ini, kita sedang mengerjakan perbaikan akses jalan bekerjasama dengan PT AASP, pak," kata Zulhasbih sembari mengirim foto-foto giat perbaikan jalan.
Ketika ditanya mengapa jalan aspal diperbaiki dengan ditimbun batu kerikil sehingga menyebabka keberatan dikalangan masyarakat setempat, Zulhasbih mengaku masih kurang memahami, karena PKS PT KAN baru ditakeover dari manajemen yang lama.
"Kita dari perusahaan siap membantu untuk perbaikan jalan. Sepanjang sifatnya saling bahu membahu dan tolong menolong," pungkas Zulhasbih. (R-02)