Pukul 9 Pagi Ini Partai NasDem Umumkan Calon Presiden 2024, Apakah Anies Baswedan?
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Partai NasDem akan menjadi partai yang paling awal mengumumkan jagoannya dalam pilpres 2024 mendatang. Dijawadwalkan hari ini, Senin (3/10/2022), partai pimpinan Surya Paloh ini akan mengumumkan calon presiden.
"Deklarasi tersebut akan dilaksanakan pada hari Senin, 3 Oktober 2022," ujar Kepala Media Center DPP NasDem Dadi Sumaatmadja, Minggu (2/10/2022).
Deklarasi dukungan capres akan berlangsung di NasDem Tower, Jalan RP Soeroso, Gondangdia, Jakarta Pusat, pukul 09.00 WIB pagi ini.
Sebelumnya, hasil Rakernas Partai Nasdem beberapa bulan lalu telah menetapkan 3 orang sebagai calon presiden. Ketiganya adalah ada Anies Baswedan, Jenderal Andika Perkasa, dan Ganjar Pranowo.
Meski demikian, Ketua Umum Surya Paloh sempat menyebut kalau nama-nama bakal caloj presiden partainya masih terbuka opsi untuk bertambah.
Usai rakernas, Surya Paloh memang gencar melakukan roadshow politik. Termasuk mendapat kunjungan dari Ketua DPR yang merupakan politisi PDI Perjuangan, Puan Maharani.
Saat kedatangan Puan, Surya Paloh menyebut bahwa Puan juga merupakan salah satu yang dipertimbangkan menjadi calon presiden oleh NasDem.
Selain itu, Surya Paloh juga bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, bertemu Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Siapa sosok yang bakal diumumkan oleh NasDem pagi nanti dan apakah pengumuman capres ini sudah menyasar pada opsi satu orang capres pilihan NasDem? Sekitar dua jam lagi rakyat Indonesia akan mendengarkannya. (*)