Bayi 3 Tahun Jatuh dari Lantai 3 Hotel Grand Central, Begini Kata Manajemen
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Pihak Hotel Grand Central angkat bicara kasus bayi tiga tahun yang tewas terjatuh dari lantai 3 di Hotel Grand Centrel Pekanbaru, Senin (19/9/2022) dini hari.
HR Koordinator Hotel Grand Central, Fenny Aulia mengatakan, saat kejadian berlangsung, pihaknya sedang tidak berada di tempat.
"Kalau untuk kejadian, kebetulan posisi saya sendiri sedang tidak ada ditempat, tapi saat kejadian berlangsung pihak hotel langsung menghubungi Polsek Bukit Raya," kata Fenny.
Fenny menjelaskan, pihaknya belum berhak berbicara banyak mengenai kasus ini karena masih menunggu hasil investigasi dari pihak kepolisian.
"Kita masih menunggu hasil investigasi. Saya nggak ada yang bisa disampaikan lagi, nanti hasil investigasi yang akan berbicara," ujar Fenny.
Diwartakan sebelumnya, Sepasang suami istri asal Lampung meninggalkan bayi tiga tahunnya bernama M. Giorgio Albar Ravabeli di kamar hotel lantai 3 di Hotel Grand Centrel Pekanbaru, Senin (19/9/2022) dini hari.
Kapolsek Bukit Raya AKP Syafnil mengatakan, berdasarkan pengakuan kedua orang tua korban yang berinisial MRR (22) dan OR (22), saat itu Giorgio ditinggal di kamar sendirian.
“Pengakuan orang tuanya, mereka sedang di KTV lagi karaokean di lantai dasar hotel,” kata Syafnil.
Syafnil menjelaskan, tewasnya bayi tiga tahun ini disebabkan kelalain orang tuanya.
“Jadi, ini kelalaian. Korban ditinggal di kamar sendirian oleh orang tuanya dini hari itu,” ujar Syafnil. (cr8)