Terduga Teroris di Riau Gunakan Kebunnya Tempat Latihan di Inhu, Densus Tangkap 13 Orang
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Operasi penggerekan kelompok terduga teroris di Riau mendapati fakta adanya kebun tempat latihan khusus yang digunakan oleh kelompok terkait.
Kebun itu disebut telah dijadikan lokasi berlatih fisik atau dikenal sebagai I'dad bagi para terduga pelaku aksi teror berada di Indragiri Hulu (Inhu), Riau.
Diketahui, Densus 88 Antiteror Polri telah menangkap 13 orang terduga teroris di Dumai, Provinsi Riau sejak Rabu hingga Jumat (16/7/2022) kemarin.
Salah satu pelaku diduga sengaja menyediakan tempat di kebun pribadinya untuk pelatihan fisik para teroris tersebut.
Hal ini disampaikan secara langsung oleh Divisi Humas Polri, Kombes Ade Yahya Suryana, pada Jumat, 16 September 2022. Dalam penangkapan tersebut, Kombes Ade menyebut bahwa masing-masing terduga pelaku terorisme berinisial RP, JW, WI, Z, MNS, M, MD, MA MD, S, A, ES, serta AF.
Ade menjelaskan bahwa salah satu pelaku berinisial WI menyediakan perkebunan miliknya sebagai wadah berlatih fisik atau dikenal sebagai I'dad bagi para pelaku aksi teror.
Kebun pribadinya digunakan sebagai pelatihan fisik untuk Jamaah Anshor Daulah (JAD) Riau sekaligus anggota NII di Kabupaten Indragiri Hulu.
"WI menjadikan kebunnya sebagai tempat I'dad bersama dengan kelompoknya di Indragiri Hulu dan berencana akan membantu keuangan untuk pembangunan penampungan akhwat milik Yasif," kata Ade.
Ade juga menjelaskan bahwa ke-13 pelaku terorisme itu ditangkap di hari yang berbeda. Pada Rabu, 14 September 2022, Densus 88 Antiteror menangkap sembilan terduga pelaku yang merupakan kelompok JAD Riau, yang merupakan kelompok pendukung ISIS di Suriah.
Sedangkan empat terduga pelaku lainnya ditangkap oleh pihak kepolisian pada Jumat, 16 September 2022, sekitar pukul 6.50 sampai dengan 11.20 waktu setempat. (*)