Inilah 10 Negara dengan Harga BBM Termahal di Dunia, Ternyata Indonesia Tak Masuk Daftar
SABANGMERAUKE NEWS - Protes kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi terus bermunculan di sejumlah daerah di Indonesia. Elemen mahasiswa dan buruh berjilid-jilid menggelar demonstrasi ke jalan menilai kebijakan pemerintah yang diumumkan pekan lalu menyebabkan rakyat susah.
Sebaliknya pemerintah menyebut kenaikan BBM subsidi khususnya Pertalite dan Solar tersebut untuk mencegahnya bobolnya APBN karena anggaran subsidi yang membengkak. Pada sisi lain, pemerintah mengklaim pengguna BBM subsidi didominasi oleh orang-orang kaya di Indonesia.
Jelang kenaikan harga BBM, pemerintah pun mengumumkan adanya kompensasi bagi rakyat miskin sebagai bantalan sosial dampak kenaikan harga BBM.
Bicara soal harga BBM, ternyata Indonesia tidak termasuk dalam 10 besar negara yang harga BBM-nya termahal di dunia.
Dilaporkan ada sebanyak 10 negara menetapkan harga BBM di kisaran Rp 30.000 hingga Rp40.000 per liter di masing-masing negaranya. Harga itu tercatat paling mahal dan tertinggi di dunia.
Harga tersebut dirangkum oleh Global Petrol Prices per 29 Agustus 2022 kemarin. Global Petrol Prices menghitung harga BBM untuk jenis RON 95 di dunia. Di Indonesia, BBM jenis tersebut terbagi atas Shell V Power, Revvo 95, hingga BP 95.
Harga BBM RON 95 paling mahal di dunia ditempati Hong Kong dengan nilai Rp 44.370 per liter. Sementara, harga BBM jenis tersebut di Indonesia cukup berbeda-beda.
Misalnya, harga Shell V-Power RON 95 Rp 16.130-16.470 per liter. Nilai ini turun dari harga sebelumnya yakni Rp 18.300 per liter. Untuk Revvo 95 dipatok sebesar Rp 16.100 per liter. Kemudian, BP 95: Rp 16.130 per liter.
Untuk diketahui, PT Pertamina (Persero) sebagai perusahaan negara tidak menyediakan BBM RON 95 di SPBU milik perusahaan. Produk yang disediakan perseroan hanya berupa Pertalite atau RON 90 dengan harga Rp 10.000 per liter.
Lalu, Pertamax atau RON 92 sebesar Rp14.500 per liter, dan Pertamax Turbo RON 98 seharga Rp15.900 per liter.
Berikut daftar negara dengan harga BBM termahal di dunia:
1. Hongkong
Harga BBM RON 95: Rp 44.370 per liter
Harga Solar: Rp 41.164 per liter
2. Zimbabwe
Harga BBM RON 95: Rp 37.517 per liter
Harga Solar: Rp 41.458 per liter.
3. Islandia
Harga BBM RON 95: Rp 34.074 per liter
Harga Solar: Rp34.030 per liter
4. Republik Afrika Tengah
Harga BBM RON 95: Rp 33.972 per liter
Harga Solar: Rp 20.043 per liter
5. Norwegia
Harga BBM RON 95: Rp 33.016 per liter
Harga Solar: Rp 34.970 per liter
6. Swiss
Harga BBM RON 95: Rp 32.530 per liter
Harga Solar: Rp 35.912 per liter
7. Barbados
Harga BBM RON 95: Rp 32.371 per liter
Harga Solar: Rp 28.389 per liter
8. Finlandia
Harga BBM RON 95: Rp 31.401 per liter
Harga Solar: Rp 31.461 per liter
9. Denmark
Harga BBM RON 95: Rp 31.144 per liter
Harga Solar: Rp 32.745 per liter
10. Yunani
Harga BBM: Rp 30.538 per liter
Harga Solar: Rp 28.886 per liter. (*)