Motor Listrik Karya Anak Bangsa Gesits Launching Akhir September di Riau
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Kenaikan bahan bakar minyak (BBM) berimbas kepada pada pengeluaran biaya kendaraan. Hal ini tentu saja berdampak pada perekonomian masyarakat dimana pengeluaran terasa lebih berat.
Namun, kehadiran inovasi motor listrik merek Gesits bisa menjadi solusi baru dari mahalnya harga BBM. Sebagai main dealer di wilayah Riau, PT Talabu akan melakukan opening besar-besaran terhadap motor listrik Gesits tersebut 25 September 2022 mendatang.
Opening ini nantinya akan mengundang sederet pemangku jabatan. Hal ini disampaikan Kepala Cabang PT Talabu, Yermias Duha.
"Rencananya akan mengundang Menteri Hukum dan HAM, Gubernur Riau, Kapolda dan beberapa pihak lainnya. Namun masih menunggu konfirmasi dan kesiapan mereka," kata Yermias, Rabu (7/9/2022).
Yermias menjelaskan, untuk konsep acara opening, akan diadakan konvoi dari Kantor Gubernur Riau ke showroom PT Talabu menggunakan motor listrik Gesits. Dan juga ada beberapa konsep lainnya.
3 Alasan Memilih Gesits
Yermias mengatakan, ada tiga alasan PT Talabu memilih untuk menjadi main dealer Gesits di wilayah Riau, yakni pertama, karena Gesits adalah kepunyaan BUMN dari PT WIKA Industri Manufaktur (WIMA), sehingga ini memiliki kejelasan dalam aspek jangka panjang.
Kedua, Gesits produk dalam negeri dengan TKDN 50 %. Memilih Gesits sebagai bentuk dukungan dan kecintaan pada produk-produk Indonesia. Ketiga, ketahanan Gesits yang sudah ada sejak tiga hingga empat tahun lalu dan terbukti awet hingga saat ini.
"Gesits sebagai motor listrik buatan anak negeri tersebut mulai di kembangkan oleh mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya baru kemudian di akuisisi 100% oleh PT WIMA," ujar Yermias.
Yermias menjelaskan, di Kota Pekanbaru, Gesits sudah masuk sejak 2 tahun lalu yang diperkenalkan oleh PLN. Sementara PT Talabu menerima Gesits sebagai main dealer wilayah Pekanbaru sejak 4 bulan lalu.
"Kita sudah mulai membuka pesanan dengan harga Rp 31.290.000," ujar Yermias. (cr9)