Bupati Adil Mau Jadikan Pulau Rangsang Sentra Kelapa Kerjasama Investasi Pengusaha Asal Sri Lanka
SABANGMERAUKE NEWS, Kepulauan Meranti - Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil melakukan kunjungan kerja ke Desa Dwi Tunggal Kecamatan Rangsang untuk melakukan peninjauan lahan perkebunan kelapa, Kamis (18/7/2022).
Lahan seluas 6 hektar tersebut direncanakan akan dibangun Sentra Kelapa. Dimana lokasi tersebut juga dekat dengan pelabuhan.
"Lokasi tersebut juga akan dijadikan temu bisnis Koalisi Kabupaten Penghasil Kelapa (KOPEK) pada Oktober mendatang," kata Adil.
Adil menjelaskan, produksi hilirisasi kelapa berawal dari pertemuan dirinya dengan Dewan Kelapa Indonesia dan perwakilan Direktorat Jenderal Perkebunan. Selain itu, Adil juga menemui Direktur Eksekutif International Coconut Community (ICC), Jelfina C. Alouw di Gedung Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan.
Hasil pertemuan dengan Direktur ICC, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti mendapat tawaran investasi dari pebisnis Sri Lanka untuk pengembangan industri hilir kelapa di Kepulauan Meranti.
Adil juga mengatakan, Pemkab Kepulauan Meranti saat ini terus menggesa berbagai macam fasilitas penunjang untuk memudahkan para petani kelapa yang ada di Meranti. Diantaranya dengan meningkatkan fasilitas jalan poros yang menjadi jalur utama untuk mengangkut hasil panen petani.
Tidak hanya sentra kelapa, kata Adil, di Kabupaten Kepulauan Meranti sudah berdiri sentra kopi, sentra sagu dan menyusul sentra kelapa.
"Dengan adanya sentra yang ketiga di Kabupaten Kepulauan Meranti, tentu akan memajukan perekonomian masyarakat dan membuka lapangan pekerjaan yang baru bagi masyarakat. Berbagai produk turunan juga akan di produksi nantinya. Semuanya mempunyai nilai ekonomi yang tinggi," kata Adil. (R-01)