Salam Surya Paloh Cuma Dibalas Anggukan Megawati Soekarnoputri
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri membalas salam Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dengan anggukan.
Momen itu terlihat saat Megawati dan Surya Paloh sama-sama hadir di Sidang Tahunan MPR 2022 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Selasa (16/8/2022).
Megawati yang mengenakan kebaya berwarna merah terlihat masuk ke ruang Sidang Tahunan MPR 2022 sekitar pukul 09.15 WIB.
Setibanya di ruang Sidang Tahunan MPR, Megawati menyapa sejumlah tokoh yang telah masuk lebih dahulu, termasuk Paloh.
Saat berjalan tepat di hadapan Paloh, Megawati membalas salam yang disampaikan Paloh. Mantan Presiden itu menempelkan kedua tangan dan menundukkan sedikit badan dengan anggukan.
Setelah itu, Megawati melanjutkan langkah menuju kursi yang telah disediakan untuk dirinya. Usai merespons salam dari Paloh, Megawati juga sempat merespons salam dari sejumlah tokoh lainnya seperti mantan Ketua DPR Agung Laksono, Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno, Wakil Presiden ke-9 Hamzah Haz, serta Wakil Presiden ke-11 Boediono.
Sebagai informasi, hubungan Paloh dan Megawati menjadi sorotan beberapa pekan yang lalu usai acara Rakernas NasDem dan PDIP yang digelar hampir berbarengan pada Juni 2022.
Dalam Rakernas NasDem di JCC Senayan, Paloh sempat menyindir soal partai sombong. Pernyataan partai sombong itu kemudian ditanggapi oleh Megawati saat Rakernas II PDIP di Lenteng Agung.
Teranyar, Paloh menyatakan siap berkomunikasi dengan Megawati kapan pun. Menurutnya, pertanyaan soal hubungan PDIP-NasDem juga harus ditanyakan langsung ke Megawati.
"Saya siap aja berkomunikasi apa aja. Tapi yang harus Anda tanyakan pada Mbak Mega. Mbak Mega, mau berkomunikasi apa enggak? Mbak Mega suka berkomunikasi apa enggak? Mbak Mega merasa ada miskomunikasi apa enggak?" kata Paloh, Senin (4/7/2022) malam.
Di sisi lain, Ketua Bappilu PDIP Bambang Wuryanto menyebut Paloh memiliki hubungan dekat dengan Megawati.
Pemilik sapaan akrab Bambang Pacul itu menepis rumor yang beredar terkait hubungan Megawati dan Paloh renggang, terlebih setelah kedua partai melaksanakan rapat kerja nasional.
"Apapun Pak Surya Paloh dan Ibu Ketum [Megawati] ini dulu adalah orang yang sangat dekat. Anda jangan gampang men-justify," kata Pacul kepada wartawan di kompleks parlemen, Kamis (7/7/2022).
Pacul pun, kala itu, meminta agar publik tak menduga-duga hubungan antara hubungan Megawati dan Paloh. Ia pun mencontohkan hubungan dirinya dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang diduga memanas. (*)