Pemkab Rohil Bertekad Sukseskan Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih: Bantuan Perusahaan
SABANGMERAUKE NEWS, Rokan Hilir - Kesatuan Bangsa Dan Politik (Kesbangpol) Rokan Hilir menyatakan, dalam rangka menindaklanjuti surat Menteri Dalam Negeri nomor : 003.1/4397/53 tertanggal 29 Juli 2022 Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) melalui Badan Kesbangpol perlu menyelenggarakan kegiatan gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih.
Kepala Kesbangpol Kabupaten Rokan Hilir, Fadli mengatakan, gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih ini terdiri dari lima poin. Pertama, gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih dilaksanakan dengan pemikiran bahwa bendera merah putih merupakan identitas, simbol dan alat pemersatu masyarakat Indonesia yang selama bulan kemerdekaan akan berkibar diseluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Kedua, kata Fadli, gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih dilaksanakan dengan menggalang partisipasi dan swadaya masyarakat baik secara pribadi, unsur pemerintahan maupun swasta. Ketiga, badan usaha milik negara atau badan usaha milik daerah dan badan usaha lainnya yang ada di Kabupaten Rokan Hilir agar dapat berpartisipasi dalam pengadaan bendera merah putih dan pendistribusiannya kepada masyarakat dan berkoordinasi dengan Badan Kesbangpol Kabupaten Rokan Hilir.
"Bantuan pengadaan bendera dalam bentuk bendera, bukan uang. Nanti kami buat laporan ke pusat berapa total keseluruhan," kata Fadli, Sabtu (13/8/2022) siang.
Keempat, pembagian bendera merah putih kepada masyarakat disetiap daerah agar dapat diawali dengan pembagian secara simbolik yang dipimpin langsung oleh Bupati Rokan Hilir. Untuk kemudian dilanjutkan dengan pembagian kepada masyarakat mulai tanggal 1 sampai dengan 31 Agustus 2022.
Fadli menjelaskan, poin kelima, gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih disetiap kabupaten/ kota agar didokumentasikan serta dipublikasikan melalui media setempat. Baik media cetak, elektronik maupun media online. Serta dilaporkan kepada Bupati Rokan Hilir cg. Badan Kesbangpol Rokan Hilir terkait jumlah Bendera yang telah dihimpun dan dibagikan kepada masyarakat baik secara tertulis, maupun secara elektronik ke email: [email protected].
"Insya Allah moga-moga minggu ini bisa dilaksanakan. Saat ini sedang menghimpun atau inventarisir bantuan bendera yang masuk," ujar Fadli. (R-02)