Solar Langka di Pekanbaru karena Pertamina Batasi Pasokan, DPRD: Penikmat BBM Subsidi Tak Tepat Sasaran
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Bahan bakar minyak (BBM) nenis solar bersubsidi di Kota Pekanbaru mengalami kelangkaan yang membuat banyak masyarakat mengeluh.
Terlihat di sejumlah SPBU di kota Pekanbaru banyaknya mobil dan truk yang menggunakan BBM solar mengantre panjang setiap harinya.
Anggota Komisi I DPRD Riau, Mardianto Manan juga sudah mendengar hal ini. Dia mengatakan penyebabnya karena adanya pengurangan kuota.
“Ini memang karena dikurangi kuotanya. Banyak truk-truk yang seharusnya memakai nonsubsidi tetapi malah memakai jatah subsidi,” kata Mardianto saat dihubungi, Minggu (7/8/2022).
Politikus PAN ini juga menjelaskan hal seperti ini bisa terjadi karena ketidaktelitian terhadap kendaraan yang memakai subsidi.
“Kalau tepat sasaran, BBM solar tidak akan langka seperti sekarang ini,” sebut dia.
Dia meminta agar Pertamina lebih waspada dan teliti lagi untuk ke depannya. Karena yang dirugikan menyangkut banyak orang.
“Kasihan yang udah ngantre tapi kehabisan. Semoga ke depannya pihak pertamina bisa lebih jeli untuk memberikan BBM solar ke yang tepat sasaran,” ujarnya.
Seorang karyawan SPBU di Jalan HR Soebrantas, Panam menyampaikan kalau BBM jenis solar memang lagi langka dan dibatasi oleh pihak Pertamina.
“Saya tidak tahu pasti alasannya. Saya cuma mengikut saja. Cuma yang saya dengar memang sengaja dibatasi oleh pihak Pertamina soal BBM solar ini,” pungkas Bella.
Sebelumnya, Gubernur Riau Syansuar menyampaikan adanya pengurangan jatah kuota solar untuk di Riau oleh pihak Pertamina karena solar bersubsidi hanya untuk kendaraan tertentu saja.
“Pengurangan jatah solar ini dilakukan dengan banyak pertimbangan. Solar digunakan bukan untuk semua kendaraan, karena inikan subsidi, jadi juga dibatasi," ujar Syamsuar. (cr6)