Mas Menteri Nadiem Turun Gunung di Pemilihan Rektor Unri, Ini Komposisi Suaranya
SABANGMERAUKE NEWS , Pekanbaru - Panitia Pemilihan Rektor (Panpilrek) Universitas Riau (Unri) menjadwalkan pemilihan rektor pada Rabu (27/7/2022) mendatang. Direncanakan, Mendikbud Ristek Nadiem Makarim langsung turun dalam pemilihan rektor tersebut.
“Informasi sementara dari protokol, Mendikbudristek Nadiem Makarim juga datang," kata Ketua Panpilrek Unri Elfizar, Senin (25/7/2022).
Elfizar menjelaskan, kehadiran Mendikbudristek Nadiem Makarim dalam proses pemilihan rektor, karena juga memiliki hak suara.
Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan nomor 24 tahun 2010, menteri memiliki 35% hak suara dari total pemilih. Sementara senat memiliki 65% hak suara.
"Nadiem Makarim memiliki hak suara sebanyak 28 suara. Sementara, 52 senat Unri mendapat 65% suara," ujar Elfizar.
Tiga Calon Rektor
Sidang tertutup Senat Universitas Riau (Unri) menetapkan tiga calon Rektor Unri periode 2022-2026, Senin (27/6/2022) lalu. Dua bakal calon tersisih dalam tahapan akhir voting penyaringan.
Kedua bakal calon yang tereliminasi yakni Prof Dr Azridjal (Fakultas Teknik) dan Prof Dr Thamrin (Direktur Pascasarjana).
Sementara, tiga calon rektor yang ditetapkan yakni Prof Dr Iwantono (Fakultas MIPA), Prof Dr Sri Indarti (Fakultas Ekonomi Bisnis) dan Dr Deni Elfizon (Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan).
Penetapan tiga calon Rektor Unri tersebut dilakukan lewat mekanisme voting tertutup yang diikuti sebanyak 52 anggota Senat Unri.
Hasilnya, Prof Sri Indarti mengantongi pilihan terbanyak yakni 24 suara. Sementara, di posisi kedua yakni Prof Iwantono sebanyak 14 suara dan Dr Deni meraih 11 suara.
Kemana Dukungan Rektor Prof Aras Mulyadi?
Salah satu faktor yang cukup menentukan kemenangan calon rektor Unri adalah arah dukungan Rektor Unri, Prof Aras Mulyadi yang akan habis masa jabatannya pada Desember mendatang. Prof Aras menurut sumber SabangMerauke News, secara langsung atau tidak langsung ikut berperan dalam menentukan suksesornya.
"Tentu saja, sebagai rektor dua periode, Prof Aras cukup didengar oleh anggota senat. Selain itu, jalur komunikasi Prof Aras ke Kementerian Dikbud Ristek lebih terbuka. Ini jadi salah satu kunci kemenangan calon rektor," kata sumber tersebut. (cr4)