5 Cara Sederhana Agar Kulit Cantik, Nomor 4 Sering Tak Kita Sadari
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Miliki kulit sehat bak artis-artis Korea merupakan impian semua perempuan. Demi memenuhi impian tersebut, perempuan tak enggan merogoh kocek sedalam-dalamnya. Tak heran, banyaknya klinik kecantikan kerap kali didatangi para perempuan. Tak hanya itu, menggunakan skincare dengan kandungan berbahaya pun dilakukan.
Semua demi satu kata, cantik. Padahal, sebenarnya tak harus jauh-jauh ke klinik kecantikan. Tak harus gunakan cream-cream dengan kandungan berbahaya. Ini beberapa tisp miliki kulit sehat yang sederhana, tapi cukup berdampak besar.
1. Rutin Skincare-an
Ini wajib. Tentu saja dengan bahan skincare yang aman ya. Hindari bahan skincare yang berbahaya. Kalau nggak paham dengan urutan skincare, jangan muluk-muluk dulu, yang basic aja. Pagi, cleansing, toner, pelembab, dan sunscreen. Untuk malam, gunakan double cleansing, toner, pelembab.
2. Rutin konsumsi air putih
Riset terbitan Clinical, Cosmetic, and Investigational Dermatology (2015) menemukan bahwa asupan air yang banyak mampu menghidrasi kulit sehingga meningkatkan tampilan kulit. Temuan lain yang terbit pada jurnal Nutrition Reviews (2011) juga menemukan bahwa manfaat air putih mampu meningkatkan ketebalan dan kepadatan kulit. Asupan air pun mampu mengembalikan kadar air yang hilang dari permukaan kulit.
3. Reapply Sunscreen
Reapply sunscreen sangat penting untuk menjaga kulit terlindungi agar tetap sehat dan tampak awet muda. Tanpa reapply, kulit berisiko mengalami sengatan matahari yang menyakitkan, kerusakan kulit, penuaan dini, dan peningkatan risiko kanker kulit.
4. Olahraga
Olahraga melancarkan peredaran darah yang lancar dalam tubuh, artinya sel-sel kulit mendapatkan oksigen dan nutrisi yang memadai. Alhasil, kulit pun akan lebih terjaga kesehatannya. Kulit akan senantiasa lembap dan tampak lebih cerah secara merata.
5. Tidur Cukup
Saat tidur, aliran darah pada kulit akan meningkat yang merangsang pembentukan kolagen kulit. Meningkatnya kolagen kulit akan membantu untuk memperbaiki kerusakan yang diakibatkan oleh paparan sinar UV, mengurangi garis-garis halus dan flek hitam penuaan pada wajahmu. (R-03)