Anak Hilang 67 Hari, Keluarga Disarankan Hubungi Titisan Nyi Ratu Kidul
SABANGMERAUKE, SUMATERA - Lewat akun Facebook 'SurgaWaty', balita berumur 2 tahun, Sakiya Rafifa Islami, mendadak kembali dimunculkan. Kabar kehilangan itu kemudian viral dan sudah dibagikan sebanyak 441 kali dan dikomentari 106 netizen.
Riaubisa.com (News Network Sabang Merauke) memantau akun Facebook Surgawaty mengunggah 4 foto tangkapan layar dari anak yang hilang tersebut. Dalam postingannya dia meminta bantuan dari warganet mencari tahu kabar dari anak tersebut yang sudah dinyatakan hilang dan belum ditemukan hingga saat ini.
"Bagi yg melihat anak ini mohon bantuannya sahabat fb anak ini sudah hilang dr rumah nya sudah 67 hari,, moga sakiya rafifa islami segera di temukan,, Aamiin Aamiin ya rabbal alamiin. Mohon sebarkan sahabat fb. Agar sakiya pulang dengan sehat selamat sampai ke pangkuan ayah bunda nya," begitu tulisan yang ada dalam unggahan laman akun facebook SurgaWaty, Sabtu (16/10/2021) siang.
Warganet mengomentari akun tersebut. Banyak yang mendoakan agar anak itu segera ditemukan dan sebagian komentar memberikan sumbang saran dan pendapat.
Dari ratusan komentar warganet itu, akun facebook 'Ummi Vizha Zhava' menyarankan agar keluarga menghubungi ahli supranatural di akun instagram @titisan nyairatukidul_
"Assalamu'alaikum mba, maaf sbelumnya kalo lancang, krn aku slalu ikutin beritanya adek kiya.. Dia seumuran anakku jd tw bgt rasanya, maaf kalo boleh aku ksih saran mbak, coba mbak hubungi ig @titisan nyairatukidul_ di instagram ya mbak, krn bukan mau menduakan Tuhan.. Tp ramalan beliau slalu benar, bkn gak prcaya sm Allah, tp kita ikhtiar barang kali beliau bs tau kberadaan kiya, krn wktu kasus gibran pendaki hilang itu aja nyai itu bisa ngeramalnya dan ramalan utk artis slalu tepat mba. Maaf kalu lancang ya hanya mmberi masukan krn saya peduli sm adek kiya mba," tulis akun Ummi Vizha Zhava
Untuk diketahui, balita berumur 2 tahun Sakiya Rafifa Islami, anak dari pasangan Muhammad Islami dan Riska Fadela, dinyatakan hilang, Senin (09/08/2021) pagi, sekitar pukul 10.30 WIB.
Menurut pengakuan keluarga, bocah perempuan itu mendadak hilang secara misterius saat bermain diluar halaman rumahnya di Desa Terantang Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau, tepatnya di Sungai Kampar Dusun III Pantai Pulau.
Beragam spekulasi hilangnya bocah ini bermunculan, mulai dari dugaan terseret arus sungai, dugaan penculikan, hingga dugaan diculik oleh mahkluk alam alam gaib.
Paman Sakiya, Nazarudin, mengatakan jika keponakannya itu hilang dalam sekejap saat ayahnya baru memasangkan sandal di kaki anaknya dan masuk ke rumah sekitar 5 menit.
Nazaruddin mengatakan, hilangnya bocah itu bertepatan dengan hari pasar, orang bebas lewat hilir mudik disekitar rumah.
Rumah bocah yang hilang berjarak 100 meter dan membelakangi aliran sungai Kampar. Dugaan anak hilang terseret aliran sungai telah dilakukan oleh tim SAR dan BPBD, hingga tidak membuahkan hasil.
Bahkan Nazaruddin saat itu mengumumkan sayembara lewat media sosial bagi siapa saja yang menemukan anaknya dalam keadaan hidup dan mati akan mendapatkan imbalan senilai Rp 20 juta. Sayembara itupun juga belum membuahkan hasil. (*)