85 Hektare Lahan Terbakar di Rokan Hilir, Terluas di Kecamatan Bangko
SABANGMERAUKE NEWS, Rokan Hilir - Luas areal yang terbakar di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) sejauh ini telah mencapai 85 hektare. Kebakaran yang cukup besar terjadi di titik daerah Labuhan Tangga Besar kecamatan Bangko.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, M Edy Afrizal mengatakan, tim gabungan yang terdiri dari BPBD, TNI-Polri, Manggala Agni sedang melaksanakan pemadaman lanjutan terhadap lahan yang terbakar di sejumlah titik di Rohil, Rabu (13/7/2022).
Edy menjelaskan, selain di Labuhan Tangga Besar Kecamatan Bangko, ada dua titik kebakaran yang juga tengah ditangani timnya. Yakni di Teluk Nilap satu titik dan di Raja Bejamu satu titik.
Edy juga mengatakan, pihaknya menargetkan upaya pemadaman dapat berjalan dengan optimal. Dibantu dari berbagai pihak yang turut berjibaku melakukan pemadaman di lapangan.
"Upaya pemadaman selain dilakukan tim darat juga dilakukan oleh tim Satgas udara menggunakan helikopter water boombing," Pungkas Edy. (R-03)