Gubri Turunkan Pangkat Adiknya, Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun: Itu Hak Beliau!
SABANGMERAUKE NEWS, Pekanbaru - Ade Rinaldi merupakan peserta terbaik Diklat PIM 3 yang dilaksanakan baru-baru ini. Hanya saja, saat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melaksanakan pelantikan pejabat eselon III dan IV, nama Ade Rinaldi turun jabatan (didemosi).
Ade Rinaldi yang merupakan adik Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun pada awalnya menduduki posisi sebagai Kepala Bidang Retribusi, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Riau.
Hanya saja, disaat pembacaan naskah pelantikan, Ade Rinaldi turun jabatan menjadi Kepala Sub Bagian (Kasubag) Program Sekretariat Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Riau, Jumat (8/7/2022) lalu.
"Pelantikan itu kan hak gubernur," kata Pj Walikota Pekanbaru Muflihun saat ditanya terkait turunnya jabatan sang adik oleh Gubernur Riau Syamsuar.
Muflihun memastikan, dirinya tetap akan loyal dan fokus menyelesaikan tugas yang diberikan Syamsuar kepadanya. Ia juga meminta agar tidak mengaitkan turunnya jabatan sang adik dengan kenaikan dirinya sebagai Pj Walikota Pekanbaru yang bukan dari nama usulan gubernur.
"Saya tidak ingin dikait-kaitkan stigma ini stigma itu. Yang terpenting saya tetap menjalankan arahan untuk membenahi masalah banjir dan sampah yang menjadi prioritas Pak Gubernur," pungkasnya. (R-03)