Hari Pertama Jadi Penjabat Wali Kota Pekanbaru, Muflihun Belum Ngantor di Balai Kota
SabangMerauke News, Pekanbaru - Penjabat Walikota Pekanbaru, Muflihun telah resmi menyandang posisi Penjabat Wali Kota Pekanbaru. Gubernur Riau, Syamsuar telah mengangkat sumpah dan melantik dirinya, Senin (23/5/2022).
Meski demikian, Muflihun yang biasa disapa Uun menyatakan kalau hari ini dirinya belum langsung beraktivitas di Kantor Wali Kota Pekanbaru.
BERITA TERKAIT: Masa Jabatan Muflihun dan Kamsol Cuma 1 Tahun, Tiap 3 Bulan Dievaluasi
Uun menjelaskan masih akan menyelesaikan pekerjaan sebagai Sekretaris DPRD Riau. Ada beberapa pekerjaan yang harus dituntaskan lebih dulu, sebelum memulai aktivitas sebagai Penjabat Wali Kota Pekanbaru.
"Saya juga nanti akan berpamitan dengan rekan-rekan di Sekretariat DPRD Provinsi Riau. Untuk hari ini beliau belum beraktivitas di Kantor Wali Kota Pekanbaru," kata Uun usai dilantik pagi tadi.
Hari pertama menjabat, Uun belum akan menggelar rapat dengan jajaran pejabat Pemko Pekanbaru. Meski secara legal, dirinya sudah resmi mengemban jabatan orang nomor satu di Kota Madani Bertuah ini.
"Insyaallah besok pagi, akan melakukan rapat beserta jajaran di Kota Pekanbaru," terang Uun.
Menurutnya, konsolidasi dengan jajaran pejabat Pemko Pekanbaru tetap akan dilakukan. Bahkan, ia menjelaskan sebelum pelantikan pagi tadi, sudah ada konsolidasi lebih awal. (cr1/cr2)