Terjerat Utang China untuk Bangun Infrastruktur, Negara Ini Sampai Ganti Mata Uang
SabangMerauke News, - 4 NEGARA yang terjebak utang China ini harus rela membayar dengan infrastrukturnya hingga mengganti mata uang negara tersebut. Utang ternyata tidak hanya dilakukan oleh orang ke orang, namun juga antar negara.
Sebuah negara meminjam uang ke negara lain tentu karena adanya sebab tertentu. Misalnya untuk pelunasan utang dari negara lain atau karena kekurangan biaya dalam membangun sesuatu.
Nah, Okezone kali ini akan memberikan informasi mengenai 4 negara yang terjebak utang China. Berikut ulasannya;
Uganda
Salah satu yang pernah menjadi sorotan publik adalah kasus utang Uganda terhadap China. Kasus ini berakhir dengan penyerahan infrastruktur Uganda, yaitu Bandara Internasional Entebbe kepada China.
Diketahui bahwa Uganda terlibat utang dengan China sebesaar USD200 juta untuk pelunasan Bandara Internasional Entebbe. Utang ini memiliki tenor 20 tahun. Sayangnya, Uganda tidak bisa membayar utang tersebut.
Sri Lanka
Salah satu negara di Asia Tenggara ini juga pernah terlibat utang dengan negeri tirai bambu untuk sebuah proyek, yaitu proyek Pelabuhan Hambantota.
Sri Lanka meminjam sebesar USD 1,5 miliar kepada China. Sayangnya, pada tahun 2017 negara ini harus menyerahkan pelabuhan tersebut dan terpaksa tanda tangan kontrak untuk melayani perusahaan China selama 99 tahun karena utangnya tidak terbayarkan.
Zimbabwe
Demi bisa membantu Presiden Laurent Kabali melawan pemberontak, negara Zimbabwe mengirim pasukan dan membeli peralatan dari China sejak tahun 1998. Utang negara ini ke China kurang lebih mencapai USD4 juta. Karena tak sanggup membayar, Zimbabwe harus mengikuti China, yaitu mengganti mata uang negara ini menjadi Yuan.
Nigeria
Nigeria saat membangun salah satu proyek infrastruktur harus utang kepada China. China kemudian mengisyaratkan untuk menggunakan bahan baku dan buruhnya impor dari China.
Nasib Nigeria berujung sama seperti negara lain yang terlilit utang dengan China, negara ini harus rela mengubah mata uangnya menjadi Yuan.
Demikian 4 negara yang terjebak utang China, untungnya tak ada nama Indonesia yang masuk daftar. (*)