Ketua PT Pekanbaru Panusunan Harahap Tak Lolos Seleksi Kesehatan dan Kepribadian Calon Hakim Agung, Ini Daftar Kandidat yang Lolos
SabangMerauke News, Jakarta - Komisi Yudisial (KY) mengumumkan 16 orang calon hakim agung yang lolos di tahap III, yakni seleksi kesehatan dan kepribadian. Mereka berhak mengikuti seleksi selanjutnya yaitu wawancara terbuka di KY.
"Berdasarkan keputusan rapat pleno KY tertanggal 21 April 2022, KY mengumumkan nama-nama calon hakim agung dan calon hakim ad hoc Tipikor di MA yang lolos tes kesehatan dan kepribadian," kata Ketua Bidang Rekrutmen Agung KY Siti Nurdjanah, Jumat (22/4/2022).
Selain itu juga lolos 5 calon hakim ad hoc tipikor tingkat MA/ PK. Jumlah itu terdiri 8 orang dari Kamar Pidana, 2 orang dari Kamar Perdata, 4 orang dari Kamar Tata Usaha Negara, 2 orang dari Kamar Agama, dan 5 orang ad hoc Tipikor di MA.
"Calon hakim agung yang lulus seleksi tahap tiga terdiri dari 12 orang dari jalur hakim karir dan 4 orang dari jalur nonkarir yang berprofesi sebagai pengacara, ASN dan hakim pajak," tutur Nurdjanah.
Salah satu kandidat hakim agung yang tidak lolos dalam seleksi kesehatan dan kepribadian adalah Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru, Dr Panusunan Harahap. Sebelumnya, ia telah dinyatakan lolos saat mengikuti seleksi tahapan kualitas. Namun, dalam seleksi kesehatan dan kepribadian, mantan Ketua Pengadilan Tinggi Padang ini dinyatakan tidak lolos, hingga langkahnya terhenti ke tahap lanjutan.
Untuk calon hakim ad hoc Tipikor di MA, lanjut Nurdjanah, 2 orang berprofesi sebagai hakim ad hoc, 1 orang akademisi, dan 2 orang berprofesi lainnya.
Berdasarkan pendidikan, calon hakim agung yang bergelar magister sebanyak 10 orang dan 6 orang bergelar doktor. Untuk calon hakim ad hoc Tipikor di MA, ada 4 orang bergelar magister dan 1 orang bergelar doktor.
"Para calon hakim agung didominasi laki-laki sebanyak 14 orang laki-laki dan 2 orang adalah perempuan. Sementara calon hakim ad hoc di MA semuanya laki-laki," ungkap Nurdjanah.
Berikut daftar nama-nama yang lolos tersebut:
1. Aviantara
2. Catur Iriantoro
3. F. Willem Saija
4. Noor Edi Yono
5. Subiharta
6. Sudharmawatiningsih
7. Suhartono
8. Suradi
9. Heru Pramono
10. Nani Indrawati
11. Cerah Bangun
12. Doni Budiono
13. Triyono Martanto,
14. Wishnoe Saleh Thaib
15. Abd Hakim
16. Moch. Sukkri
Kemudian peserta calon hakim ad hoc Tipikor di MA yang lolos adalah:
1. Agustinus Purnomo Hadi
2. H. Amir Aswan
3. Andreas Lumme
4. H. Arizon Mega Jaya
5. Rodjai S. Irawan
"Selanjutnya para calon hakim agung dan calon hakim ad hocTipikor di MA tersebut akan mengikuti seleksi wawancara dengan protokol kesehatan yang ketat pada Senin-Kamis, 25-28 April 2022 di Gedung KY, Jakarta," tambah Nurdjanah. (*)