Mulai Hari Ini, Pemko Pekanbaru Gratiskan Bus TMP Bagi Seluruh Pelajar
Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menggratiskan layanan angkutan Bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) bagi seluruh pelajar, mulai hari ini, Selasa (11/3/2025). Foto : SM News
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menggratiskan layanan angkutan Bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) bagi seluruh pelajar, mulai hari ini, Selasa (11/3/2025).
Untuk mendapatkan layanan Bus TMP gratis tersebut, para pelajar di Pekanbaru cukup menunjukkan kartu pelajar dan menggunakan seragam sekolah. Dengan menunjukkan bukti tersebut, maka petugas akan memberikan layanan kepada siswa.
Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Sunarko mengatakan, gratisnya layanan transportasi bagi pelajar merupakan bentuk komitmen Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru terhadap layanan angkutan umum di Kota Pekanbaru ini.
"Layanan ini merupakan bentuk komitmen Walikota dan Wakil Walikota terhadap layanan transportasi umum di Pekanbaru," ujar Sunarko.
Ia menyebut, tujuan utama dari gratisnya layanan Bus TMP tersebut adalah agar menjaga keselamatan pelajar Pekanbaru dan beralih ke transportasi umum yakni Bus TMP.
"Dengan penggratisan Bus TMP bagi pelajar, maka tidak ada lagi siswa yang menggunakan sepeda motor, khususnya pengguna di bawah umur," katanya.
Selain itu, dengannya beralihnya pelajar ke Bus TMP, tentu akan menghemat pengeluaran dari masyarakat serta mengurangi tingkat kemacetan di Pekanbaru.
"Para orangtua tidak perlu lagi antar jemput anaknya ke sekolah, sehun mengurangi angka kemacetan di Pekanbaru," pungkasnya.(R-04)