Ini Modus Pencurian Dalam Pesawat yang Dibongkar Mantan Pramugari

Seorang mantan pramugari mengungkapkan rahasia mengejutkan tentang pencurian di pesawat. Foto : Istimewa
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Seorang mantan pramugari mengungkapkan rahasia mengejutkan tentang pencurian di pesawat. Bukan sekali atau dia kali, namun ternyata pencurian sering terjadi.
Mantan pramugari itu Barbara Bacilleri. Dia membocorkan cara-cara licik para pencuri yang memanfaatkan kelengahan penumpang.
Dia mengungkapkan bahwa banyak penumpang yang merasa aman saat berada di pesawat, padahal kenyataannya pencurian bisa terjadi kapan saja tanpa disadari.
"Terbang sering kali dianggap sebagai pengalaman yang aman dan teratur, tetapi kenyataannya adalah bahwa ada banyak hal yang tidak diketahui penumpang," kata Barbara, seperti dilansir media, Selasa (4/3/2025).
Yang lebih mengkhawatirkan, jika pencurian terjadi di tengah penerbangan, tidak ada kamera atau petugas yang bisa membantu hingga pesawat mendarat.
Barbara pun mengingatkan penumpang untuk selalu menjaga barang berharga mereka dan tidak menganggap penerbangan sebagai tempat yang sepenuhnya aman.
"Dari kekacauan barang bawaan hingga pencurian dalam pesawat, ada fakta yang tidak diberitahukan maskapai kepada Anda. Dan bisa jadi pada saat kalian mengetahuinya, mungkin sudah terlambat," kata dia.
"Saat Anda tidur atau perhatian teralihkan, seseorang bisa saja mengobrak-abrik area bagasi kabin, mencuri dari koper tanpa ada yang menyadarinya," dia menambahkan.
"Pencuri lain memanfaatkan tas yang ditaruh di bawah kursi, dengan cepat mengeluarkan barang berharga tanpa menarik perhatian. Bagian terburuknya? Jika Anda dirampok di tengah penerbangan dan tidak ada kamera keamanan atau petugas polisi yang bisa dihubungi hingga pesawat mendarat," kata Barbara.
Awak kabin selalu waspada terhadap perilaku mencurigakan, tapi mencegah pencurian di dalam pesawat bisa menjadi tantangan yang cukup besar.
"Beberapa pencuri bahkan membeli tiket hanya untuk naik pesawat dan mencuri. Banyak maskapai penerbangan tidak bertanggung jawab jika ada yang hilang, dan bahkan jika Anda melaporkan pencurian saat mendarat, mendapatkan kembali barang-barang Anda hampir mustahil," ujar dia.
Barbara menyarankan penumpang agar tidak menjadi korban pencurian di pesawat, terlebih yang hilang adalah barang berharga.
"Selalu bawa barang penting, dokumen, dan uang dekat dengan badan, karena jika Anda menyadari apa yang hilang setelah mendarat, semuanya sudah terlambat," ujar Barbara.(R-04)