Anggota DPRD Riau Malas Ikut Rapat Paripurna, Badan Kehormatan Janji Beri Teguran
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau memastikan akan menegur siapapun anggota dewan yang jarang hadir saat paripurna, sesuai dengan aturan yang ada di lembaga tersebut.
Karena hingga saat ini masih banyak anggota yang jarang hadir saat paripurna berlangsung.
Hal ini terlihat setiap perhelatan paripurna DPRD, banyak kursi anggota yang kosong, bahkan hampir sama kehadirannya saat dibolehkan hadir lewat daring pada masa covid dulu.
Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Riau Imustiar saat dikonfirmasi terkait kondisi tersebut mengatakan pihaknya pastikan akan memberi teguran pada anggota yang melanggar tersebut.
"Sikap kami tetap akan kami tegur," ujar Imustiar.
Pihaknya di BK tetap menghimbau kepada seluruh anggota DPRD untuk tetap hadir pada saat paripurna berlangsung.
"Kami suruh untuk tetap hadir kecuali berhalangan sakit atau keluarganya yang sakit," ujar Imustiar.
Sebelumnya, sosok Ketua Fraksi Golkar termuda di DPRD Riau menjadi sorotan karena tidak pernah terlihat hadir di paripurna.
Dia adalah Nalladia Ayu Rokan yang sudah terlihat sejak masa sebelum reses di 2024 silam.
Keberadaan Nalladia yang selalu menjadi perhatian peserta paripurna, terutama media tidak terlihat lagi keberadaannya.
Begitu juga setelah tahun 2025, Nalladia tetap tidak pernah muncul di agenda paripurna DPRD Riau dari pantauan wartawan di ruang paripurna.
Sebagaimana diketahui, Partai Golkar menetapkan ketua fraksinya di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Riau, bukan dipilih dari anggota Dewan senior melainkan anggota dewan termuda.
Nalladia Ayu Rokan masih berusia 22 tahun yang merupakan anggota DPRD Riau termuda, sudah ditetapkan menjadi ketua Fraksi Golkar di DPRD Riau.
Sedangkan wakil Ketua Fraksi adalah Evi Juliana terpilih dari Dapil Rokan Hulu selanjutnya Sekretaris fraksi Jhon Ade Novendra yang berasal dari Dapil Inhu Kuansing.(R-04)