Meski Diguyur Hujan, Warga di Rohil Tetap Bertahan Mendengarkan Visi Misi Paslon Bijak
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - deras tidak menyurutkan ratusan warga Tanjung Leban yang tampak antusias menghadiri kampanye dialogis pasangan calon (Paslon) Bistamam-Jhony Charles di kawasan Kepenghuluan Tanjung Leban, Kecamatan Kubu, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).
Warga tetap hadir dan berteduh di tenda dan setia mendengar orasi orasi jurkam (Juru Kampanye) serta visi dan misi dari paslon BIJAK, yang diadakan di kediaman Abu Khoiri, kader Partai PKB, Kamis sore (21/11/2024) kemarin.
Paslon Cabup Rohil Bistamam di suasana yang tak bersahabat menyampaikan rasa terima kasih dari dirinya bersama kepada warga yang telah meluangkan waktunya menghadiri kampanye di tengah guyuran hujan.
Cabup Bistamam memaparkan visi dan misi mereka yang menitikberatkan pada peningkatan infrastruktur kecamatan. Ia menyebutkan bahwa perbaikan jalan, menjadi prioritas utama dalam program mereka.
“Kami akan memastikan pembangunan infrastruktur berjalan merata di seluruh Kabupaten Rohil, sehingga akses masyarakat lebih mudah dan lancar,” tegas Bistamam.
Cabup Bistamam menambahkan bahwa pasangan ini juga berkomitmen untuk meningkatkan sektor kesehatan dan pendidikan.
“Kami akan memastikan layanan kesehatan yang memadai dan berkualitas hadir di tengah-tengah masyarakat serta program baju gratis bagi anak-anak yang akan masuk Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Menengah Pertama(SMP) untuk seluruh warga yang ber KTP Rohil,” pungkasnya.
Dari pantauan, kampanye dialogis ini menjadi momentum bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan harapan mereka yang dijanjikan akan ditindaklanjuti oleh pasangan Bistamam dan Jhony Charles jika terpilih dalam pemilihan mendatang.
Turut hadir para Jurkam koalisi Bijak, Abu Khoiri (PKB), Amansyah (PAN), Perwedis Suito (PPP), H Fuad Ahmad (Tokoh masyarakat Bagan Batu), Roslinda (Ketua relawan Perempuan), H Asri Auzar (Tokoh masyarakat Rohil), dan H Syamsul (Ketua Relawan Bijak). (R-02)