667 Personel Keamanan Disiagakan pada Debat Perdana Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Debat perdana Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota yang diadakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru yang diadakan di SKA Co Ex, Jumat (8/11/2024) malam, diamankan 667 personil aparat.
Para aparat keamanan ini merupakan gabungan TNI, Brimob Polda, Polresta Pekanbaru, Satpol Kota Pekanbaru, Dishub Kota Pekanbaru, Damkar Kota Pekanbaru, Dinkes Kota Pekanbaru, dan PLN Kota Pekanbaru yang disebar didalam dan sekitar area gedung.
Untuk yang di dalam ballroom debat, ada 103 aparat yang mengamankan, terlihat ada yang duduk di belakang pendukung, di tengah-tengah pembatas pendukung, dan di samping pendukung Paslon.
Tidak hanya di dalam gedung, sejumlah petugas juga berjaga di sekitar area luar gedung, parkir dan akses jalan masuk guna mengantisipasi penumpukan kendaraan dan menjaga ketertiban.
Di pintu masuk Ballrom debat, terdapat pemeriksaan ketat untuk setiap tamu dan undangan. Penonton dan pendukung calon yang datang akan diperiksa secara detail untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan selama acara berlangsung.
Adapun pasangan calon yang akan berdebat adalah pasangan no urut 1 Muflihun-Ade Hartati, pasangan no urut 2 Instiawati Ayus-Taufik Arahman, no urut 3 Ida Yulita Susanti-Kharisman Risanda, no urut 4 Edy Natar-Dastrayani Bibra, dan pasangan terakhir atau no urut 5 Agung Nugroho-Markarius Anwar. (R-03)