Presiden Prabowo Bakal Luncurkan lembaga Daya Anagata Nusantara Pada 7 November
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto bakal meluncurkan lembaga Daya Anagata Nusantara (Danantara) pada 7 November 2024 mendatang. Ini merupakan embrio pengelola investasi besar di Indonesia, bahkan digadang-gadang bakal sekelas dengan Temasek Singapura.
Prabowo sore ini memanggil Kepala BP Investasi Danantara Muliaman Hadad dan Wakilnya Kaharudin Djenod Daeng Manyambeang untuk persiapan peluncuran Danantara. Peluncuran Danantara sendiri dipercepat sehari karena Prabowo akan melakukan lawatan ke luar negeri mulai tanggal 8 November.
Ditemui usai rapat, Muliaman dan Djenod mengkonfirmasi peluncuran akan dilakukan pada 7 November 2024 dan dilakukan di Kantor Danantara, Jalan RP Soeroso, Jakarta Pusat.
"Jadinya tanggal 7 ya, di Kantor Danantara," kata Muliaman usai pertemuan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (5/10/2024).
Sementara itu, Djenod menegaskan Prabowo akan hadir dalam peluncuran Danantara. "Beliau hadir," tegasnya.
Ditanya soal regulasi pembentukan Danantara, Djenod bilang pemerintah akan fokus meluncurkan Danantara terlebih dahulu. Paralel dengan itu, regulasi yang mendasari Danantara akan dibentuk pemerintah.
"Ya ini lagi disiapkan semuanya, ngebut lah ini. Beberapa regulasi, peraturan pemerintah dan beberapa regulasi dilakukan revisi," ujar Djenod. (R-05)