Bersiap Amankan Pemilu, BPSN PDI Perjuangan Inhu Gelar Rakercab dan Up Grading Pengurus
SabangMerauke News, Inhu - Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) Indragiri Hulu menggelar rapat kerja cabang dan up grade pengurus di Pematang Reba, Senin (28/3/2022). Kegiatan ini sebagai upaya persiapan menghadapi pemilu 2024 mendatang. Ini merupakan hajatan pertama digelar di wilayah Inhu.
Kepala BSPN Daerah Provinsi Riau, Jhon D Girsang menyatakan, rakercab dan up grading bertujuan agar BPSN Cabang Inhu zemakin memahami tupmgas organisasi dan memiliki keterampilan teknis operasional.
"Mulai dari merekrut saksi, mengawal suara, mengamankan suara dan menyiapkan saksi-saksi yang kompeten dan potensial menyongsong pemilu 2024 mendatang," kata Jhon.
Adapun peserta rakercab dan up grading ini diikuti oleh jajaran ketua dan sekretaris PAC yang juga merupakan anggota BPSN Inhu. Selain Jhon, dari unsur BPSN Provinsi hadir juga sekretaris, Nining Viveriani dan wakil ketua, Manuhar Silaen.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indragiri Hulu diwakili Sekretaris DPC, Raja Andrea Melantino SE mengatakan tugas pemenangan pemilu 2024 menjadi tanggung jawab kader-kader yang berjiwa militan yang solid dan memiliki kompetensi dalam menghadapi pemilu dan pemilihan kepala daerah, legislatif ataupun pemilihan presiden.
"Melalui rakercab dan up grading ini diharapkan dapat menghasilkan saksi-saksi dalam pemilu yang berkualitas dan mampu menjaga, mengamankan, serta mengawal suara dalam setiap pemilihan," kata Raja.
Wakil Ketua Bidang Politik dan Kaderisasi DPC PDI Perjuangan Inhu, Hendarto dalam pidato penutupannya berharap semangat perjuangan para kader militansi semakin progresif.
"Semoga rakercab dan up grading ini bisa membekali peserta kemampuan untuk pemenangan dan pengamanan hasil pemilu 2024 mendatang," harap Herdarto. (R-02)