Daftar Lengkap 35 Anggota DPRD Kota Dumai Periode 2024-2029, Didominasi Wajah Baru
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Dumai telah menetapkan nama anggota DPRD Kota Dumai hasil Pemilihan Umum 2024.
Bahkan nama tersebut sudah diserahkan ke sekretarian DPRD Dumai.
Sekretaris DPRD Dumai, Hadiono mengatakan pengambilan sumpah dan janji anggota DPRD Dumai masa jabatan 2024-2029 akan dilaksanakan pada Selasa (3/9/2024).
Saat ini pihaknya tengah melakukan persiapan untuk acara pelantikan tersebut.
"Undangan sudah disebar. Saat ini anggota DPRD yang akan dilantik melaksanakan gladi kotor," katanya, Minggu (1/9/2024)
Ia berharap pada saat pelatikan nanti, semua 35 anggota DPRD Dumai yang akan dilantik bisa hadir.
Pada Pemilu 2024 DPRD tingkat kota Dumai ada penambahan 5 kursi anggota DPRD Dumai sehingga menjadi 35 kursi dari empat Dapil.
Terdapat 20 wajah baru dan 15 lainnya masih diisi wajah lama.
Berikut Nama Anggota DPRD Dumai, Hasil Pemlu 2024 yang akan dilantik Selasa (3/9/2024)
Dapil I
Ferdiansyah (Golkar) (3287 Suara)
Agus Miswandi (NasDem) (2716)
Johannes MP Tetelepta (Gerindra) (Incumbent) (3520)
Gusri Efendi (PDIP) (Incumbent) (2678)
Roni Bakara (Demokrat) (Incumbent) (3558)
Muhammad Al ichwan hadi (PkS) (Incumbent) (1993)
Hasrizal (PAN)(incumbent) (2074)
Rendy Firdaus (Golkar) (2200)
Sutrisno (Nasdem) (Incumbent) (1741)
Idrus (Gerindra) (Incumbent) (2209)
- Ada 7 incumbent dan 3 wajah baru
Dapil II
Parluhutan Harianja (PDIP) (2881)
Kenda Guntara (Nasdem) (1699)
Yuhandri (Gerindra) (Incumbent) (2147)
Ananda Putri Salsabila (PAN) (2477)
Ediswan (Demokrat) (1714)
Antonius Nainggolan (Perindo) (2726)
Khoirunnas (PKB) (680)
Rudi Hartono (PKS) (Incumbent) (1176)
Andy Putra Silitonga (PDIP) (Incumbent) (1489)
Edison (Golkar) (Incumbent) (1248)
- 4 incumbent dan Enam Wajah Baru
Dapil III
Junjung Mangatas (Gerindra) (2127).
Sudiran (Nasdem) (1230)
Muhammad Dochlas Manurung (PDIP) (1548)
Ismun (Golkar) (1859)
Salman (PPP) (Incumbent) (2080)
Mawardi (PKS) (Incumbent) (1209)
- 2 incumbent dan 4 wajah baru
Dapil IV
Juprida (Nasdem) (2468)
Edward Randa (Golkar) (2433)
Yohanes Orlando (PDIP) (2729)
Idris (Demokrat) (2342)
Muhammad Ibrahim (PKS) (1096)
Yusman (Nasdem) (Incumbent) (2286)
Anton (PPP) (1367)
Bahari (PDIP) (Incumbent) (2665)
Agus Susanto (Gerindra)
- 2 Incumbent dan 7 wajah baru
Perolehan Kursi Parpol:
Nasdem 6 kursi
PDIP 6 kursi
Gerindra 5 Kursi
Golkar 5 kursi
PKS 4 kursi
Demokrat 3 kursi
PAN 2 kursi
PPP 2 kursi
Perindo 1 Kursi
PKB 1 Kursi(R-03)