Anies Baswedan Pakai Kemeja Merah Jelang Megawati Umumkan Calon Kepala Daerah Siang Ini, Duet dengan Rano Karno?
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Tanda-tanda Anies Baswedan akan diusung PDI Perjuangan untuk tarung di Pilkada Jakarta 2024 makin terlihat. Jelang pengumuman calon kepala daerah gelombang ketiga oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Senin (26/8/2024) siang ini, Anies tampak mengenakan pakaian kemeja tenun merah.
Dari foto yang beredar, Anies tampak berpamitan dengan ibunya Aliyah Rasyid Baswedan di kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta. Dalam foto tersebut Anies mengenakan pakaian merah. Anies juga berpamitan kepada istrinya, Ferry Farhati.
Sementara itu, Aliyah langsung menengadahkan tangan dan berdoa agar anaknya diberi kelancaran dalam menjalankan semua amanah.
“Insya Allah Anies dimudahkan dalam mengemban amanah apa pun, semoga selalu diiringi dan diberikan pertolongan Allah SWT,” tutur Aliyah kepada Anies.
PDI Perjuangan akan mengumumkan sejumlah calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 pada Senin siang hari ini. Ketua DPP PDI-P Said Abdullah tidak membantah ataupun membenarkan ketika dikonfirmasi soal kabar yang menyebut PDI-P akan mengusung Anies sebagai calon gubernur Jakarta.
"Insya Allah," ucap Said kepada Kompas.com, Senin.
Informasi yang beredar, Anies akan dipasangkan dengan mantan Gubernur Banten, Rano Karno.
Duet ini akan menjadi lawan pasangan yang didukung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus yang mengusung pasangan Ridwan Kamil.
Hingga pukul 11.25 WIB, belum ada pertanda Anies tiba di Kantor DPP PDI-P untuk menghadiri acara pengumuman calon kepala daerah. (R-04)