Mobil Sedan Terbakar Usai Didorong di Dekat SPBU Jalan Sudirman Pekanbaru
SabangMerauke News, Pekanbaru - Sebuah mobil jenis sedan merek Honda Civic tahun 80-an terbakar di dekat stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Jalan Sudirman, Pekanbaru, Minggu (20/3/2022) pagi tadi. Kebakaran diduga akibat terjadinya hubungan singkat kabel listrik mobil tersebut.
Dani, pengendara mobil yang apes itu menyatakan mobil terbakar usai mesin kendaraan mendadak mati. Saat itu, ia akan mengisi bahan bakar di SPBU Jalan Sudirman, tepatnya di depan Hotel Pangeran.
Karena mesin mati, ia dan penumpang mobil berinisiatif mendorong mobil. Setelah didorong beberapa saat, Dani kemudian mencoba menghidupkan mesin mobil.
"Namun ketika di-start tiba-tiba muncul asap. Tak lama kemudian keluar api dan meledak. Penumpang mobil lari ke luar," kata Dani.
Meski tidak ada korban jiwa dalam insiden terbakarnya monkl, tetapi total kerugian yang dialami Dani mencapai Rp 16 juta lebih. (cr1)