Inilah 3 Pejabat Eselon Dua Pemprov Riau yang Baru Dilantik, Satu Orang Eks Pejabat Kepulauan Meranti
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto resmi melantik 3 pejabat eselon II Pemprov Riau hasil seleksi, Kamis (18/7/2024).
Pelantikan yang dilaksanakan di Balai Serindit Gedung Daerah Riau itu dihadiri Asisten I Setdaprov Riau Zulkifli Syukur, Asisten II Setdaprov Riau M Job Kurniawan, dan Asisten III Setdaprov Riau Elly Wardhani, serta seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Riau. Tiga pejabat eselon II yang dilantik merupakan hasil seleksi JPTP Pemprov Riau.
Ketiga pejabat itu adalah Yan Dharmadi dilantik menjadi Kepala Biro Hukum Setdaprov Riau. Kemudian Thomas Larfo Dimiera dilantik sebagai Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Setdaprov Riau.
Satu lagi pejabat eselon dua yang turut dilantik yakni dr Prima Wulandari diplot sebagai Direktur Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Tampan Riau. Prima saat ini masih menjabat sebagai Direktur RSUD Kepulauan Meranti. Ia merupakan satu-satunya pejabat daerah level kabupaten yang lolos dalam seleksi akhir pejabat eselon dua Pemprov Riau.
Selain tiga jabatan itu, hasil seleksi terdapat 4 jabatan eselon II, namun satu pejabat lagi yakni Kepala Biro Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) Riau belum dilantik lantaran jabatan tersebut merupakan OPD baru.
Pj Gubri SF Hariyanto mengatakan, jika pelantikan pejabat dan rotasi jabatan merupakan hal biasa di pemerintahan, dan tidak perlu ditakutkan.
"Jabatan ini adalah amanah, semua sudah janji Allah tinggal bagaimana kita menjalaninya. Apa yang kita tanam, maka itu yang akan kita kutip," tegas Pj Gubri.
Karena itu, Pj Gubri minta pejabat yang baru dilantik agar bekerja dengan baik dalam melaksanakan tugas-tugas.
"Kemudian saya pesan pejabat yang baru dilantik buat lah inovasi, bekerja dengan baik sesuai aturan, bekerja dengan jujur dan berbuat hal-hal yang tidak kita inginkan.
Buat saya percaya kalau bapak dan ibu bisa menjalankan amanah ini dengan baik," ucapnya.
Pj Gubri mengatakan, dari 4 jabatan eselon II yang diseleksi baru tiga yang dilantik. Dimana satu jabatan yang belum bisa dilantik adalah Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) Riau.
"Hari ini ada tiga dari empat pejabat yang lulus seleksi dilantik, masih ada satu lagi. Karena jabatan Brida Riau harus bergeser anggaran dulu. Nanti dilantik setelah pembahasan APBD-P. Kalau sekarang kita lantik, sekarang anggaran tidak ada, nanti bagaimana bayarnya," ujarnya. (R-03)