4.488 Jamaah Haji Asal Riau Sudah Tiba di Pekanbaru
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Sebanyak 446 Jemaah dan Petugas yang tergabung dalam Kloter BTH 13 asal Kabupaten Bengkalis dan Rokan Hulu tiba dengan selamat di tanah air, Sabtu (6/7/24) di Debarkasi Haji Batam.
"Selamat datang dan selamat kembali ke tanah air bagi tamu tamu Allah, Alhamdulillah semua nya dalam keadaan sehat wal afiat walaupun di balik itu terselip rasa sedih karena tidak dapat kembalinya dengan jumlah yang sama seperti berangkat dahulu,"ujar Bupati Bengkalis yang diwakili Asiaten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kab Bengkalis Andris Wasono saat acara serah terima jemaah haji.
Lebih lanjut Andris berharap semoga pelaksanaan ibadah haji diterima oleh Allah SWT dan memleroleh haji mabrur.
"Karena nilai nilai ke mabruran haji yang diraih tentu sangat nerperan penting dalam meningkatkan kualitas iman, ilmu dan amal shalih baik secara individu maupun secara sosial ditengah tengah masyarakat,"ujarnya.
Sementara itu Edi Batara sebagai PPIH Debarkasi Haji Batam menyampaikan senang dengan wajah yang berseri seri, insyaallah hajinya mabrur, berkah, sehat wal afiat, lahir dan bathin.
"Setelah kembali perlu mengecek kesehatannya sekembali dari tanah suci. Menjaga kesehatannya, insyaallah ibadahnya akan sempurna dan diterima oleh Allah SWT,"ujarnya.
Ia menjelaskan bahwa, dengan diserahkan bendera merah putih dari ketua Kloter BTH 13 kepada PPIH Debarkasi Batam maka berakhirlah pelaksanaan ibadah haji untuk kloter 11 Riau tersebut.
"Hingga Kloter BTH 13 atau Kloter 11 Riau sudah 4.488 Jemaah haji Riau kembali ke tanah air,"terangnya.
Masih terdapat 1 kloter asal Kabupaten Rokan hilir, Indragiri Hilir, Pekanbaru dan Bengkalis dalam perjalanan kembali ke tanah air dan dua orang jemaah haji asal Kab. Rokan Hulu yang tergabung dalam BTH 18 masih berada di Madinah.(R-04)