SOLMET Indonesia Siap Bergerak di Provinsi Riau, Rapat Pleno Rampungkan Kepengurusan Lengkap
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Rapat pleno pembentukan kepengurusan Dewan Persaudaraan Wilayah (DPW) Solidaritas Merah Putih Indonesia (SOLMET Indonesia) Provinsi Riau tuntas dilaksanakan di Pekanbaru, Sabtu (2/6/2024). Rapat pleno telah menunjuk Tim Formatur dan telah selesai menyusun fungsionaris kepengurusan secara lengkap.
Rapat Pleno dipimpin oleh pemegang mandat SOLMET Indonesia Provinsi, Muhammad Yusrizal. Hasilnya disepakati secara bulat dan mufakat dengan menetapkan Yusrizal sebagai ketua, Raya Desmawanto sebagai sekretaris dan Erni Sundawati sebagai bendahara merangkap anggota tim formatur.
Rapat tim formatur pun telah dilakukan malam kemarin. Seluruh fungsionaris untuk mengisi struktur kepengurusan DPW SOLMET Indonesia Provinsi Riau pun telah rampung diisi.
"Alhamdullilah, rapat pleno pembentukan kepengurusan DPW SOLMET Indonesia Provinsi Riau telah kita laksanakan. Jalannya rapat pleno dalam suasana kekeluargaan dan persaudaraan, susunan kepengurusan pun telah kita rampungkan dan disepakati bersama dalam forum rapat pleno," kata Yusrizal didampingi Raya Desmawanto, Sabtu malam kemarin.
Yusrizal menjelaskan, mandat yang diberikan oleh Ketua Umum DPN SOLMET Indonesia, Silfester Matutina dan Sekjen Kamaludin untuk membentuk kepengurusan SOLMET Indonesia di Provinsi Riau, telah dilaksanakan sesuai dengan mekanisme organisasi.
"Atas arahan dan dukungan motivasi dari Ketum Pak Silfester serta Sekjen Pak Kamaludin, pelaksanaan rapat pleno telah berhasil melahirkan kepengurusan yang siap untuk bergerak dan menjalankan roda organisasi di Bumi Lancang Kuning, Provinsi Riau," tegas Yusrizal.
Sekretaris terpilih DPW SOLMET Indonesia Provinsi Riau, Raya Desmawanto menerangkan, komposisi kepengurusan diisi dari beragam kalangan dan latar belakang. Meliputi unsur profesional, birokrat dan mantan birokrat, akademisi, aktivis sosial, mahasiswa dan milenial dan unsur sosial lainnya.
"Kita berharap, kepengurusan ini menjadi tim yang solid dan lincah, sehingga ke depan agenda dan program organisasi di Riau bisa dilaksanakan dengan baik dan efektif. Dan tentu saja kepengurusan ini bergerak tegak lurus atas arahan dan dukungan Pak Ketum dan Sekjen," kata Raya Desmawanto.
Raya menjelaskan, pihaknya segera akan mengajukan usulan kepengurusan lengkap DPW SOLMET Indonesia Provinsi Riau kepada Ketua Umum dan Sekjen DPN SOLMET Indonesia.
"Kewenangan dan otoritas lebih lanjut ada di tangan Pak Ketum dan Sekjen. Kita di daerah siap untuk menjalankannya dengan penuh semangat, bertanggung jawab dan kreativitas disertai kekompakan atas dasar persaudaraan dan solidaritas," kata Raya Desmawanto.
SOLMET Indonesia merupakan organisasi skala internasional memiliki cabang kepengurusan di luar negeri. Organisasi ini telah sukses memenangkan dan mengamankan pemerintahan Presiden Jokowi jilid satu dan jilid dua, serta kemenangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024.
Ketua Umum DPN SOLMET Indonesia, Silfester Matutina merupakan Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Peranan SOLMET Indonesia bersama elemen relawan dan parpol pengusung, telah memastikan kemenangan Prabowo-Gibran untuk melanjutkan dan menyempurnakan program-program Presiden Jokowi lima tahun ke depan.
SOLMET Indonesia merupakan organisasi yang bergerak di bidang sosial, advokasi, pengembangan ekonomi dan sosial politik kemasyarakatan. (R-05)