Presiden Joko Widodo Resmikan Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Terpadu di Pekanbaru
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Presiden RI Joko Widodo meresmikan sistim pengelolaan air limbah domestik terpusat atau S-P-A-L-D-T di Kelurahan Bambu Kuning, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, Jumat (31/5/2024)
Pembangunan S-P-A-L-D-T ini menelan biaya Rp902 miliar dan bisa melayani 11 ribu sambungan rumah.
Manfaatnya, meningkatkan kesehatan masyarakat, menjaga kualitas lingkungan air tanah dan air baku serta edukasi peningkatan kesadaran masyarakat dari pencemaran lingkungan.
Peresmian ini disambut baik masyarakat kota bertuah karena dapat mengurangi pencemaran lingkungan.
"Instalasi pengelolaan air limbah ini akan sangat berguna untuk masyarakat Kota Pekanbaru. Menunjukkan Kota Pekanbaru lebih bersih lagi, tidak tercemar dengan limbah yang ada," ungkap Yunita salah seorang warga Kota Pekanbaru, Jumat (31/5/2024). (R-05)