Sudah Dinyatakan Layak Terbang, Dua CJH Asal Rohul Akan Diberangkatkan dengan Kloter BTH 18
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Dinyatakan layak terbang, dua orang jemaah haji asal kabupaten rokan hulu yang tergabung dalam BTH - 08 akan diberangkatkan bersama Kloter BTH 18, Kamis (30/5/2024).
"Alhamdulillah dua orang jemaah haji Riau akan di berangkatkan dengan Kloter BTH 18 asal Provinsi Kalimantan Barat. Dua jemaah tersebut atas nama Solihin Atang Sanusi Nomor porsi 0400094189 dan Nurbaiti Saimun Malik Nomor porsi 0400094188 yang awalnya pada Kloter BTH - 08 asal Kab. Rokan Hulu,"ujar Panitia PPIH Embarkasi Batam dari Provinsi Riau H Rahmat Indra Kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Riau.
Dengan diberangkatkan nya dua orang jemaah Riau ini, masih ada satu orang jemaah Riau yang belum di berangkatkan karena sakit.
"Masih ada satu jemaah Riau yang belum diberangkatkan karena sakit dan sedang dirawat di RSBP Batam. Nanti jika sudah keluar data layak terbang dari pihak terkait, jemaah tersebut akan kita mutasi masukkan pada kloter berikutnya yang tersedia seat kosong,"terangnya.
Sementara itu Plt Kakanwil Kemenag Riau menjelaskan saat ini jemaah haji Riau gelombang pertama yang memasuki kota Makkah sudah sebanyak 9 kloter. terakhir Kloter BTH 10 akan memasuki kota makkah pada tanggal 30 Mei 2024 pukul 06.00 WAS diberangkatkan dari Madinah.
"Jemaah ini terlebih dahulu singgah di bir ali untuk mengambil miqat pelaksanaan umrah wajib. Sedangkan untuk kloter terakhir Riau gelombang pertama BTH 11 direncanakan akan meninggalkan Madinah pada tanggal 31 Mei 2024 pukul 06.00 WAS,"ungkapnya.
Kemudian ia juga menjelaskan bahwa kondisi jemaah haji Provinsi Riau berada dalam keadaan sehat, meskipun ada yang mengalami kelelahan karena aktifitas ibadahnya di bawah cuaca 42 derajat.
"Jemaah yang kelelahan sudah disuruh untuk beristirahat. Sedangkan yang masih kuat diperbolehkan untuk melaksanakan ibadah lainnya diseputaran Masjidil Haram,"tutupnya.(R-05)