Perkemi Kota Pekanbaru Gelar Atraksi Untuk Pengenalan Olahraga Shorinji Kempo di SMA IT Al-Ittihad Rumbai
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Pengurus Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Kota Pekanbaru menggelar kegiatan atraksi kempo di SMA IT Al-Ittihad, Rumbai, Jumat (10/5/2024) sore. Kegiatan ini dilakukan untuk memperkenalkan cabang olahraga kempo kepada para siswa dan pengelola sekolah.
Dalam atraksi tersebut dihadiri langsung Ketua Perkemi Kota Pekanbaru Sempay Arif Frans Darmana SM (Dan III) serta jajaran pengurus lainnya, di antaranya Wakil Sekretaris Yuskhairi S.KM, MM (Dan II) serta Bidang Binpres Perkemi Kota Pekanbaru Ns Syamsul Syah Putra B S.Kep (Dan II). Kegiatan ini juga dihadiri pelatih senior kempo Provinsi Riau, Sempay H. Balian Efendi Harahap (Dan III).
Adapun peragaan aatraksi dipertunjukkan oleh para kenshi (atlit) berprestasi yang sudah berhasil mendapatkan beberapa medali emas dan perak dalam sejumlah event nasional dan daerah.
Di antaranya Monika Agusmal Pangeran (Kyu I) yang berhasil menggondol medali emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau di nomor pertandingan Embu Pasangan Putri Kyu 2. Monika juga berhasil meraih medali emas di Kejurnas Monas Cup di Jakarta serta mewakili Provinsi Riau di ajang Pra PON Surabaya untuk nomor pertandingan Embu Pasangan Putri Kyu 1.
Kenshi berprestasi lain yang ikut dalam atraksi yakni Gilang Ramadhan (Kyu I), peraih medali emas di Popnas Palembang dalam nomor pertandingan Randori kelas 50 kilogram. Pada ajang Porprov Riau, Gilang juga merebut medali perak di nomor pertandingan Embu Beregu Putra. Di ajang Kejurnas Kempo Monas Cup, Gilang berhasil meraih medali perunggu di nomor pertandingan Randori Kelas 50 kg.
Dalam kegiatan atraksi ini, sejumlah kenshi jebolan Porprov Riau 2022 lainnya juga ikut tampil, yakni Thoriq Amar Azlin (Kyu I), Heru Pratama Nice (Kyu I) dan Nofrian (Kyu I). Sementara, sebagai moderator atraksi dipercayakan kepada Andrian (Dan I).
Ketua Perkemi Kota Pekanbaru Arif Frans Darmana SM menerangkan, atraksi ini dilakukan untuk memperkenalkan olehraga kempo kepada para pelajar. Diharapkan, dengan menyaksikan secara langsung penampilan para kenshi, para siswa bisa tertarik untuk ikut bergabung dalam latihan dan mendaftarkan diri menjadi atlit shorinji kempo.
"Atraksi ini sebagai salah satu cara Perkemi Kota Pekanbaru menyosialisasikan olahraga kempo kepada masyarakat. Secara khusus kepada para pelajar yang merupakan bibit-bibit atlet di Kota Pekanbaru," tegas Arif Frans Darmana.
Arif menjelaskan, kempo tak sekadar olahraga bela diri biasa. Namun lebih dari itu, kempo mengasa dan membentuk karakter pribadi seseorang sehingga bisa menjadi pribadi yang memiliki karakter positif.
"Kempo membentuk seseorang sehat jasmani, mental dan rohani," kata Arif.
Olahraga kempo membentuk aspek-aspek penting dalam kehidupan, mengasah mental menjadi positif, meningkatkan kekuatan fisik dan pencapaian prestasi.
"Perkemi Kota Pekanbaru berharap olahraga beladiri Shorinji Kempo semakin luas dikenal masyarakat Kota Pekanbaru dan dapat lebih efektif perkembangannya," kata Arif.
Ia juga mengajak seluruh kenshi yang berdomisili di Kota Pekanbaru agar dapat merapatkan barisan. Sehingga olahraga kempo dapat kembali tumbuh dan berkembang di Kota Bertuah seperti pada tahun-tahun sebelumnya.
"Mari kita jadikan Perkemi Kota Pekanbaru sebagai rumah besar bersama bagi semua kenshi untuk terus menciptakan dan mengukir prestasi terbaik," ajak Arif. (R-05/Novita IR)